Pengaruh Brand Image Terhadap Minat Beli Pada Produk Nature Republic Aloe Vera Di Bandung 2019

Authors

  • Dwi karyati Telkom University
  • Ati Mustikasari Telkom University

Abstract

ABSTRAK

Perkembangan industri kosmetik di Indonesia saat ini berkembang dengan pesat, terutama pada make up dan skincare, baik itu produk lokal maupun dari luar. Sehingga menyebabkan persaingan antar perusahaan menjadi lebih ketat. Perusahaan-perusahaan tersebut berusaha untuk memberikan produk yang terbaik guna untuk memikat konsumennya. Salah satu strategi yang digunakan oleh Nature Republic Aloe Vera dalam mempertahankan pangsa pasarnya yaitu dengan membentuk kekuatan merek dan memberikan brand image yang positif bagi konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Brand Image terhadap Minat Beli produk Nature Republic Aloe Vera. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan jenis penelitian yang digunakan yaitu deskriptif dengan sampel sebanyak 100 responden. Pada penelitian ini terdapat dua variabel yaitu, variabel independen (Brand Image), dan variabel dependen (Minat Beli). Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah non probability sampling dengan menggunakan teknik purposive sampling. Metode analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji regresi linier sederhana. Berdasarkan hasil penelitian, hasil persentase untuk Brand Image sebesar 78,38% yang termasuk dalam kategori baik, variabel Minat Beli sebesar 82,94% yang termasuk dalam kategori sangat baik. Brand Image berpengaruh signifikan terhadap Minat Beli yaitu sebesar 45%, sedangkan sisanya 55% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidal diamati dalam penelitian ini.

Kata Kunci : Brand Image, Minat Beli
ABSTRACT

The development of the cosmetics industry in Indonesia is now growing rapidly, especially on make up and skincare, both local and out-of-the-top products. Causing competition between companies becomes more stringent. These companies strive to provide the best products to attract consumers. One of the strategies used by Nature Republic Aloe Vera in maintaining its market share is by shaping the brand strength and providing a positive brand image for consumers. This research aims to know how much influence Brand Image to buy interest products of Nature Republic Aloe Vera. The method used in this research is a quantitative method with the type of research used that is descriptive with a sample of 100 respondents. In this study there were two variables, the independent variable (Brand Image), and the dependent variable (buy interest). The sampling method used is non probability sampling using the purposive sampling technique. The data analysis methods in this study used simple linear regression tests. Based on the results of the study, the percentage result for Brand Image amounted to 78.38% which belongs to the good category, the buy interest variable of 82.94% which belongs to the category is very good. Brand Image has a significant effect on the buying interest of 45%, while the remaining 55% is influenced by other factors that are not observed in this study.

Key Words : Brand image, Buying Interest

Downloads

Published

2019-08-01

Issue

Section

Program Studi D3 Manajemen Pemasaran