Aplikasi Pencatatan Penjualan Produk Jadi Dan Laporan Laba Rugi (studi Kasus Di Perusahaan Lestari Jaya Putri Laksana, Cikarees, Baleendah, Bandung)

Authors

  • Nabila Habiba Rahma Telkom University
  • Renny Sukawati Telkom University
  • Monterico Adrian Telkom University

Abstract

Perusahaan Lestari Jaya Putri Laksana merupakan salah satu perusahaan manufaktur yang bergerak di bidang produksi. Produksi yang dilakukan yaitu mengolah bahan baku kedelai menjadi tahu. Dalam kegiatan operasional yang dilakukan oleh perusahaan, seperti pencatatan transaksi penjualan masih bersifat manual dicatat dalam buku tulis dan perusahaan juga tidak membuat laporan hasil penjualan. Sehingga dibutuhkan suatu aplikasi yang dapat menangani penjualan secara tunai serta pencatatan transaksi dan laporan keuangan secara terkomputerisasi. Pada penelitian ini, penulis akan membuat aplikasi yang dapat mencatat transaksi penjualan tunai hingga membuat laporan keuangan untuk perusahaan. Aplikasi ini dibuat menggunakan bahasa pemrograman PHP, framework CodeIgniter, dan server basis data MySQL. Aplikasi ini diharapkan dapat mempermudah kegiatan operasional yang dilakukan di perusahaan supaya menjadi lebih efisien. Kata Kunci— aplikasi; transaksi; penjualan Lestari Jaya Putri Laksana Company is one of the manufacturing companies engaged in production. The production is done by processing soybean ingredients into tofu. In operational activities carried out by companies, such as recording manual sales transactions that are still recorded in notebooks and companies also do not make sales reports. So that it requires an application that can handle sales in cash and recording computerized transactions and financial reports. In this study, the author will make an application that can record cash sales transactions to make financial statements for the company. This application is made using the PHP programming language, CodeIgniter framework, and MySQL database server. This application is expected to facilitate the operational activities carried out in the company in order to be more efficient. Keywords— application; transaction; sales

Downloads

Published

2019-12-01

Issue

Section

Program Studi D3 Sistem Informasi Akuntansi