Perancangan Tempat Sampah Pintar Berbasis Visible Light Communication

Authors

  • Maulana Tegar Sujiwo Telkom University
  • Agus Ganda Permana Telkom University
  • Denny Darlis Telkom University

Abstract

Abstrak Pada penelitian ini, akan dilakukan perancangan prototype tempat sampah pintar yang dapat membuka dan menutup secara otomatis dan membedakan jenis sampah dari data yang telah dimasukan oleh pengguna. Dengan adanya permasalahan di sekitar kita mengenai sampah, maka diperlukan sebuah perangkat yang dapat memilah sampah dengan otomatis yang datanya dapat dikirimkan secara realtime. Perangkat ini merupakan tempat sampah pemilah otomatis dengan menggunakan Sensor Proximity Induktif , Sensor Proximity Capasitive, dan Sensor Ultrasonik. Dimana terdapat dua sensor utama untuk mendeteksi jenis sampah yaitu Kaleng , Organik , Non Organik. Untuk data ketinggian tempat sampah menggunakan sensor Ultrasonik. Seluruh komponen dihubungkan pada board Arduino UNO untuk mengirimkan data seleksi dan kapasitas tempat sampah ke Serial Monitor. Tempat sampah pemilah otomatis yang telah dibuat dapat mempermudah masyarakat luas untuk membedakan jenis sampah ataupun memilah sampah sehingga dapat dimanfaatkan dengan baik. Kata Kunci: Visible Light Communication, LED, Sampah Otomatis, Proximity Induktif, dan Proximity Capasitive Abstract In this research, a smart trash bin prototype design will be made that can open and close automatically and distinguish the type of waste from the data entered by the user. With the problems around us about waste, we need a device that can sort waste automatically with data that can be sent in realtime. This device is an automatic sorting bin by using the Inductive Proximity Sensor, Capacitive Proximity Sensor and Ultrasonic Sensor. Where there are two main sensors to detect the type of waste, namely Cans, Organic, Non-Organic. For data on the height of the trash using Ultrasonic sensors. All components are connected to the Arduino UNO board to send selection data and trash capacity to the Serial Monitor. Automatic sorting bins that have been made can make it easier for the wider community to distinguish types of waste or sort waste so that it can be put to good use. Keywords: Visible Light Communication, LED, Automatic Trash, Inductive Proximity, and Capacitive Proximity Sensor

Downloads

Published

2020-12-01

Issue

Section

Program Studi D3 Teknologi Telekomunikasi