Perancangan Purwarupa Lampu Lalu Lintas Pintar Untuk Kendaraan Pemadam Kebakaran Menggunakan Internet Of Things

Authors

  • Catur Pandoyo Telkom University
  • Agus Ganda Permana Telkom University
  • Dadan Nur Ramadan Telkom University

Abstract

Abstrak Dalam kota besar seperti contoh nya kota Bandung yang sangat padat dengan lalu lintasnya. Perancangan ini bertujuan untuk pengembangan Smart Traffic Light menggunakan Internet of Things. Target dari perancangan ini difokuskan untuk memperlancar kendaraan Pemadam kebakaran pada saat mendapatkan panggilan darurat memalui smart traffic light menggunakan internet of things. Dalam perancangan ini menggunakan beberapa alat untuk membantu dalam rancangan ini seperti: Layanan firebase digunakan pada smart traffic light adalah authentication dan realtime database. ESP8266 terhubung dengan Firebase melalui komunikasi internet. Aplikasi android menggunakan layanan authentication dan realtime database. Aplikasi smart traffic light melakukan update lokasi dengan menggunakan fitur GPS kemudian menyimpan data update lokasi perjalanan ke Firebase menggunakan koneksi internet. Ketika aplikasi dijalankan lampu traffic light yang sejalan dengan rute yang sudah ditentukan akan berubah menjadi warna hijau sebelum kendaraan pemadam kebakaran sampai pada titik traffic light. Hasil pengujian smart traffic light dari lampu lalu lintas berhasil berubah secara realtime dengan jarak pengaturan 150 meter pada pengujian didapatkan hasil nilai jarak dari 10 kali percobaan setiap jalur dengan nilai berubah rata rata jalur 1 ( 133.39 meter ), jalur 2 ( 127.47 meter ), jalur 3 ( 136.34 meter ), jalur 4 ( 126.45 meter ), jalur 5 ( 127.38 meter ). Dan dengan nilai penyimpangan rata – rata 19.794 meter. Kata Kunci: Smart Traffic Light, Internet of Things, ESP8266, Firebase, Android. Abstract In big cities like Bandung, for example, the city is very congested with traffic. This design aims to develop Smart Traffic Light using the Internet of Things. The target of this design is focused on facilitating fire fighting vehicles when getting emergency calls through smart traffic light using the internet of things. In this design using several tools to assist in this design such as: Firebase services used in the smart traffic light are authentication and realtime database. ESP8266 is connected to Firebase via internet communication. Android application uses authentication and realtime database services. The smart traffic light application updates locations using the GPS feature and then stores travel location update data to Firebase using an internet connection. When the application is run the traffic light that is in line with the predetermined route will turn green before the fire engine reaches the traffic light point. The smart traffic light test results from the traffic lights successfully change in realtime with a setting distance of 150 meters. On the test, the results of the distance value from 10 trials per path with the average changing value of lane 1 (133.39 meters), lane 2 (127.47 meters), lane 3 (136.34 meters), line 4 (126.45 meters), line 5 (127.38 meters). And with an average deviation value of 19,794 meters. Keywords: Smart Traffic Light, Internet of Things, ESP8266, Firebase, Android

Downloads

Published

2021-02-01

Issue

Section

Program Studi D3 Teknologi Telekomunikasi