Aplikasi Berbasis Web Untuk Pengelolaan Pembelian Handphone Dan Perhitungan Persediaan Menggunakan Metode Fifo (studi Kasus Di Cv Sg Cellular, Bandung)

Authors

  • Aulia Rahmani Telkom University
  • Rochmawati Rochmawati Telkom University
  • Marwanto Rahmatuloh Telkom University

Abstract

Perkembangan teknologi dan sistem informasi sangatlah pesat hingga saat ini. Perkembangan teknologi dan sistem informasi sangatlah dibutuhkan oleh pemilik bisnis untuk menjalankan bisnisnya. CV Saudara Grup atau yang biasa disebut CV SG Cellular adalah perusahaan dagang yang didirikan sejak 2008 oleh Bapak Deni Ayi Margana yang berlokasi di Jalan Raya Banjaran nomor 244, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. CV SG Cellular merupakan perusahaan dagang yang bergerak pada bidang industri ponsel yang menjual berbagai merk handphone seperti OPPO, VIVO, Iphone, Xiomi, Realme, Samsung, Asus, Nokia, Honor, Lava dan Ever Cross. Selain menjual handphone, CV SG Cellular juga merupakan supplier handphone di beberapa counter handphone yang berada di sekitar Banjaran, Soreang, dan Pangalengan. Setiap transaksi pembelian yang terjadi di CV SG Cellular masih dicatat secara manual dengan menggunakan buku khusus. Pencatatan yang secara manual menggunakan buku ini seringkali menyebabkan kesalahan dalam pencatatan transaksi sehingga dapat mempengaruhi pembuatan laporan keuangan. Penelitian ini memberikan solusi untuk mengatasi permasalahan yang terjadi di CV SG Cellular dengan cara membangun sebuah aplikasi yang dapat membantu CV SG Cellular dalam menjalankan proses bisnisnya. Fungsionalitas yang dimiliki oleh aplikasi ini adalah pengelolaan akuntansi pembelian barang dagang, menghasilkan laporan pembelian, serta menghasilkan laporan persediaan menggunakan metode FIFO. Metode yang digunakan dalam perancangan aplikasi ini adalah metode System Development Life Cycle (SDLC) dengan tipe prototype. Berdasarkan pengujian yang dilakukan, aplikasi sudah dapat diimplementasikan dan aplikasi sudah lulus uji coba. Kata Kunci—Pembelian, Aplikasi Berbasis Web, SDLC, prototype, FIFO

Downloads

Published

2021-12-01

Issue

Section

Program Studi D3 Sistem Informasi Akuntansi