Aplikasi Pemesanan Tiket Kapal Di Daerah Danau Toba Berbasis Website

Authors

  • Samuel Yehudha Telkom University
  • Aris Hartaman Telkom University
  • Tita Haryanti Telkom University

Abstract

Abstrak—Danau Toba merupakan aset wisata yang berada dalam Provinsi Sumatera Utara. Dalam perkembangannya transportasi di Danau Toba sekarang ini sudah menggunakan kapal untuk angkutan umum dan angkutan barang. Oleh karena itu, masyarakat pada umumnya harus membeli tiket terlebih dahulu untuk menaiki kapal. Pembelian tiket kapal dipelabuhan menyebabkan beberapa kesulitan, yaitu masyarakat harus mendatangi lokasi penjualan tiket dipelabuhan. Informasi tentang tiket dipelabuhan sangat kurang lengkap sehingga informasi tentang tiket yang didapatkan kurang maksimal dan efisien. Pada Proyek Akhir ini membangun serta merancang aplikasi berbasis website yang berguna untuk pembelian tiket secara online. Dengan adanya aplikasi berbasis website ini memudahkan masyarakat untuk melakukan pembelian tiket dengan informasi yang ditampilkan secara lengkap dan detail. Proyek Akhir <Aplikasi Pemesanan Tiket Kapal Didaerah Danau Toba Berbasis Website= dibangun dengan menggunakan HTML dan PHP untuk membuat tampilan website serta MySQL yang berguna sebagai basis data untuk menyimpan informasi tentang tiket dan menampilkannya pada halaman website. Aplikasi berbasis website ini disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat umum agar dalam penyampaian informasi dan penjualan tiket secara online dapat memudahkan masyarakat dalam melakukan pembelian tiket.
Kata kunci — Tiket Online, masyarakat. pembelian tiket,
website

References

M. Khathab and M. R. Ridha, "SISTEM INFORMASI PEMESANANTIKET PADA INDAH TRAVEL BERBASIS WEB," Jurnal Perangkat Lunak, pp. 63-71, 2020.

J. Simatupang and S. Sianturi, "PERANCANGAN SISTEM INFORMASIPEMESANAN TIKET BUSPADA PO.HANDOYO BERBASIS ONLINE," Jurnal Intra-Tech, vol. 3, no. 2, pp. 11- 25, 2019.

A. I. Satria, L. Andrawina and H. D. Anggana, PERANCANGAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PEMESANAN TIKET PESAWAT PADA TRAVEL AGENT WIRO KARYA BERBASIS WEB DENGAN METODE WATERFALL, Bandung, Jawa Barat: Telkom University, 2020.

M. S. PASENG, SISTEM INFORMASI PEMESANAN TIKET KAPAL LAUT BERBASIS WEB ( STUDI KASUS : PT. PARADIGMA BARU LUWUK BANGGAI, SULAWESI TENGAH ), Makasar: UNIVERSITAS ISLAM NEGERI (UIN) ALAUDDIN MAKASSAR, 2016.

I. N. and T. , "Sistem Informasi Pemesanan Tiket Berbasis Web Pada PT Caraka Travelindo Makassar," SISITI: Seminar Ilmiah Sistem Informasi dan Teknologi Informasi, vol. 10, no. 2, pp. 1-10, 2021.

T. Ardiansyah, "SISTEM INFORMASI PEMESANAN TIKET PADA CV. GLOBAL TRANS SOLUTIONS," Jurnal Indonesia : Manajemen Informatika dan Komunikasi, vol. 1, no. 1, pp. 9-19, 2020.

S. A. Putri, A. and H. Abdul, "PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PEMESANAN TIKET PESAWAT (E-TICKETING) PADA PT.CERIA ABADI BERBASIS WEB," Jurnal Ilmiah Mahasiswa Sistem Informasi, vol. 3, no. 1, pp. 27-41, 2021.

Downloads

Published

2023-03-06

Issue

Section

Program Studi D3 Teknologi Telekomunikasi