Sistem Pendeteksi Kebocoran Pada Gas Lpg Dengan Sensor Mq-6 Menggunakan Metode Fuzzy Logic

Authors

  • Alfi Kautsar Telkom University
  • Rini Handayani Telkom University
  • Gita Indah Hapsari Telkom University

Abstract

ABSTRAK

Kebocoran Tabung gas LPG jadi salah satu penyebab kebaran yang sering terjadi di Indonesia terutama pada bagian dapur rumah. hal tersebut di karenakan kebocoran pada tabung gas atau regulatornya yang tidak terpasang dengan baik. Dengan Kondisi tersebut solusinya adalah membuat metode monitoring karena dengan adanya system pendeteksi di dapur dapat memudahkan masyarakat dalam memantau gas yang mengalami kebocoran. Dalam sistem yang sedang di bangun ini terdiri dari sensor gas MQ6 dan sensor suhu yang berfungsi untuk mendeteksi Kebocoran gas pada ruangan tersebut dan menggunakan modul mikrokontroler Arduino Uno. Dalam sistem ini metode yang digunakan logika fuzzy karena logika yang kabur atau mengandung unsur ketidaktepatan (imprecise), noisy dan ketidakpastian (uncertainty) yang tepat untuk sistem ini

Kata Kunci: Kebocoran, LPG, Arduino Uno, Fuzzy Logic, Sensor MQ6, Sensor Suhu

Downloads

Published

2023-06-26

Issue

Section

Program Studi D3 Teknologi Komputer