Aplikasi Pembelajaran Semaphore Berbasis Android (studi Kasus: Sdn Kembangan Selatan 01 Pagi)

Authors

  • I Putu Surya Baratha Telkom University
  • Toufan Diansyah Tambunan Telkom University
  • Sari Dewi Budiwati Telkom University

Abstract

Android merupakan suatu teknologi yang saat ini berkembang pesat di masyarakat dan cukup di gandrungi oleh semua kalangan. Android banyak dilirik pengembang karena dapat dijadikan sebagai media pembelajaran baik untuk anak-anak maupun orang dewasa. Salah satu pembelajaran untuk anak-anak terutama tingkat Sekolah Dasar dengan android sebagai teknologinya yaitu semaphore yang menjadi salah satu keahlian yang harus dimiliki siswa/i di SDN Kembangan Selatan 01 Pagi dalam ekstakulikuler Pramuka. Semaphore merupakan cara agar pesan dapat dikirim dan diterima menggunakan bendera, dayung, batang, sarung tangan atau tangan kosong. Sulitnya murid dalam menghafal kode-kode semaphore dan sulitnya pembina dalam mengajarkan kode semaphore karena waktu pertemuan yang terbatas dapat terselesaikan menggunakan teknologi berbasis android dengan java sebagai bahasa pemrogramannya. Hasil akhir penelitian ini adalah aplikasi pembelajaran semaphore berbasis android pada SDN Kembangan Selatan 01 Pagi. Dari permasalahan diatas maka diusulkan sebuah aplikasi pembelajaran semaphore berbasis android. Sehingga siswa bisa tetap belajar semaphore secara interaktif hanya dengan bantuan ponsel pintar berbasis android kapan saja dan dimana saja tanpa perlu membawa buku saku. Fitur-fitur yang disajikan dalam aplikasi semaphore berbasis android ini diantaranya sejarah semaphore, alat yang digunakan di semaphore, materi semaphore, serta latihan semaphore. Aplikasi dibuat dengan menggunakan metode waterfall, dan bahasa pemrograman Java. Dari hasil pengujian black box dan user acceptence test, aplikasi ini 90% dapat membantu siswa untuk belajar semaphore dengan menggunakan smartphone. Sedangkan untuk fitur belajar yang menampilkan seluruh kode-kode semaphore, aplikasi ini mendapatkan penilaian 97% karena menurut user sudah sesuai dengan di buku saku. Dan untuk fitur soal latihan berdasarkan materi yang ada dalam menu belajar aplikasi ini mendapatkan penilaian 86%.

Kata Kunci: teknologi, android, aplikasi pembelajaran, semaphore

Downloads

Published

2017-08-01

Issue

Section

Program Studi D3 Manajemen Informatika