Pengendalian Ar Drone 2.0 Dan Pengambilan Data Citra Berdasarkan Lokasi Koordinat Gps

Authors

  • Lathif Ritya Dwi Putra Telkom University
  • Giva Andriana Mutiara Telkom University
  • Gita Indah Hapsari Telkom University

Abstract

Abstrak AR Drone 2.0 merupakan salah satu contoh pesawat tanpa awak yang berjenis multirotor dan biasa digunakan untuk riset. AR Drone 2.0 dilengkapi dengan sensor-sensor dan kamera sehingga dapat memantau sesuatu dari jarak jauh. Dengan adanya kamera dan sistem GPS, AR Drone 2.0 dapat mengambil data citra sesuai dengan lokasi yang telah ditentukan sehingga dapat mengetahui keadaan yang ada pada daerah yang dipantau. AR Drone 2.0 akan di kontrol menggunakan aplikasi desktop pada PC yang dibuat menggunakan aplikasi Visual Studio 2012 dan bahasa pemrograman BASIC. Kamera AR Drone 2.0 dapat diakses di PC melalui port kamera dari AR Drone 2.0 (port 5555). Setelah diakses maka aplikasi PC yang dibuat dapat melakukan video streaming dan mampu mengambil data citra dengan menyertai data dari GPS. Kata kunci: AR Drone 2.0, pesawat tanpa awak, kontrol, kamera, Visual Studio 2012, port, video streaming, GPS Abstract AR Drone 2.0 is one of the example of an unmaned aircraft multirotor and use for research. AR Drone 2.0 is equipped with sensors and camera that can monitor things at a distance. AR Drone 2.0 use the camera and GPS to take data image according to predetermined location, so that we will know the existing circumstances / condition in the monitor area. AR Drone 2.0 controlled by a desktop application on a PC which created with Visual Studio 2012 and the BASIC programming. Camera AR Drone 2.0 can be accessed on the PC through the camera port of the AR Drone 2.0 (port 5555). After accessing the port, the application can do video streaming and capable to take an image with GPS data location. Keywords: AR Drone 2.0, unmaned aircraft, control, camera, Visual Studio 2012, port, video streaming, GPS.

Downloads

Published

2015-08-01

Issue

Section

Program Studi D3 Teknik Komputer