Rancang Bangun Web User Interface Untuk Smart Home Monitoring Menggunakan Icomsat

Authors

  • Irma Nurlatifah Nasution Telkom University
  • Simon Siregar Telkom University
  • Duddy Soegiarto Telkom University

Abstract

Momen mudik dan libur panjang adalah waktu ketika rumah banyak ditinggal kosong oleh pemilik rumah sehingga kejadian pencurian dan kebakaran sering terjadi pada saat itu karena berbagai sebab dan tidak jarang respon penanganan terlambat. Oleh karena itu diperlukan suatu sistem yang dapat me-monitoring keadaan rumah. Web user interface untuk Smart Home Monitoring bertujuan agar pemilik rumah dapat memonitor keadaan rumahnya melalui website secara bebas waktu. Tampilan web berisi status sensor-sensor yang dipasang pada rumah, status alarm, dan status kunci pintu. Sensor yang digunakan pada sistem ini adalah sensor suhu, sensor PIR, dan sensor gas. Sistem dibuat menggunakan mikrokontroler Arduino MEGA dan modul IComsat GSM/GPRS Shield.

Kata kunci: web, memonitor, Smart Home Monitoring, IComsat, Arduino Mega

Downloads

Published

2015-12-01

Issue

Section

Program Studi D3 Teknik Komputer