Perancangan Dan Implementasi Lampu Penerangan Pada Sistem Pengiriman Outdoor Visible Light Communication

Authors

  • Ronaldo Soritua Sitanggang Telkom University
  • Denny Darlis Telkom University
  • Karina Wahyu Noviyanti Telkom University

Abstract

Abstrak -- Pada penelitian ini dilakukan penelitian terkait karakteristik beberapa lampu penerangan LED yang ada di pasaran untuk digunakan sebagai sistem pengirim komunikasi cahaya tampak di luar ruangan. Jenis lampu penerangan LED yang digunakan adalah lampu penerangan jalan, lampu halaman, dan lampu kendaraan. Dari penelitian ini, dipaparkan karakteristik dari masing – masing jenis lampu penerangan LED yang digunakan pada kondisi sebenarnya di luar ruangan dengan mempertimbangkan pengaruh sinar matahar dan sumber penerangan lain yang tidak memiliki fitur VLC. Lampu penerangan halaman hanya bisa mengirimkan data pada jarak 40 cm saja, dengan intensitas cahaya 1-20 lx dan dengan sudut 0-60. Lampu penerangan jalan bisa mengirimkan data sampai dengan 240 cm, dengan intensitas cahaya 38-1.204 lx dan dengan sudut 0-60. Lampu kendaraan motor bisa mengirimkan data sampai dengan jarak 80cm. Tetapi data itu sendiri hanya bisa diterima pada sudut 0 dikarenakan lampu kendaraan motor menggunakan reflektor, sehingga lampu tersebut memiliki intensitas cahaya 10.489 lx pada jarak 40 cm dan 4.504 lx pada jarak 80cm. Kata kunci : Lampu Penerangan LED, Outdoor VLC, gangguan lingkungan. Abstract--. From this research, the characteristics of each type of LED lighting used in actual conditions outside the room are explained by considering the influence of other lighting sources that do not have VLC features. Garden lighting can only transmit data at a distance of 40 cm, with a light intensity of 1-20 lx and with an angle of 0-60. Street lighting lights can transmit data up to 240 cm, with a light intensity of 38-1204 lx and with an angle of 0-60. Motorcycle lights can transmit data up to a distance of 80cm. But the data itself can only be received at an angle of 0 because the motor vehicle lights use a reflector, so the lamp has a light intensity of 10,489 lx at a distance of 40 cm and 4,504 lx at a distance of 80cm. Keywords: LED lighting, Outdoor VLC, environmental disturbances 1. Pendahuluan Media transmisi dapat terbagi dari berbagai macam jenis mulai menggunakan kabel sampai tanpa menggunakan kabel. Banyak inovasi-inovasi baru dalam media transmisi contohnya menggunakan cahaya tampak. Seperti yang telah diketahui bahwa LED sekarang tidak hanya dapat digunakan sebagai penerang namun juga dapat dijadikan sebagai media transmisi atau media penyampain informasi. Visible Light Communication (VLC) atau komunikasi cahaya tampak adalah nama yang diberikan pada sistem komunikasi nirkabel yang menyampaikan informasi dengan memodulasi cahaya yang tampak oleh mata manusia. Ketertarikan di bidang VLC telah berkembang dengan pesat seiring dengan berkembangnya LED sebagai sumber penerangan. Motivasinya jelas : Bila ruangan diterangi oleh LED, mengapa tidak dimanfaatkan lebih lanjut untuk penyedia komunikasi, ber ikut sarana penerangan dalam waktu bersamaan? Satuan Tugas IEEE 802.15.7 tentang Komunikasi Cahaya Tampak, telah mengembangkan standar lapisan PHY (Physical Layer) dan MAC (Media – Access Control) untuk VLC pada tahun 2009. IEEE 802.15.7 VLC memiliki tiga PHY berbeda yang bergantung pada aplikasi: PHY I, PHY II, dan PHY III. PHY I ditujukan untuk pemakaian di luar ruangan dengan aplikasi data rate rendah. Mode ini menggunakan on-off keying (OOK) dengan kecepatan data dalam puluhan sampai ratusan kb /s.

Downloads

Published

2018-12-01

Issue

Section

Program Studi D3 Teknik Telekomunikasi