Perancangan Media Edukasi Tentang Pengelolaan Keuangan Dan Persiapan Hari Tua Bagi Para Pekerja Muda Di Bidang Industri Kreatif Di Indonesia

Authors

  • Bagus Ramadhan Leinawan Telkom University
  • Idhar Resmadi Telkom University
  • Syarip Hidayat Telkom University

Abstract

Abstrak Bekerja merupakan salah satu aktifitas dasar yang dilakukan oleh manusia dengan tujuan untuk memperoleh suatu barang atau jasa yang dapat menunjang kehidupan dari manusia tersebut. rata-rata masyarakat Indonesia bekerja pada usia produktif yaitu pada usia 15 sampai dengan 64 tahun, setelah itu mereka akan mengalami masa pensiun atau berhenti bekerja. Masalah yang timbul dari hal ini adalah masih banyaknya para pekerja yang tidak memiliki persiapan yang matang ketika mengalami masa pensiun atau saat menjalani masa tua, sehingga tidak sedikit yang mengalami masalah ekonomi karena perencanaan yang kurang matang, dan dapat menambah beban anak karena harus membiayai hidup orangtua selain pasangan dan anak-anaknya. Hal ini disebabkan oleh rendahnya tingkat literasi keuangan di masyarakat karena minimnya pendidikan literasi keuangan di sekolah maupun lingkungan keluarga. Dengan metode penelitian kuantitatif penulis mengumpulkan data-data yang berkaitan dengan pengelolaan keuangan seperti melakukan kuesioner kepada para pekerja muda, membaca literasi mengenai pengelolaan keuangan, kemudian melakukan wawancara kepada seorang financial planner agar mengetahui lebih detail tentang permasalahan keuangan itu sendiri. Kemudian penulis mencari apa media edukasi yang paling tepat yang cocok dengan sasaran penelitian yaitu para pekerja muda di bidang industri kreatif, kemudian media edukasi yang cocok digunakan yaitu berupa buku yang dirancang dengan menarik tetapi tetap sederhana yang sesuai dengan selera generasi muda dan juga dapat dengan mudah dipahami. Tujuan dari perancangan ini adalah untuk meningkatkan literasi keuangan dengan cara mengedukasi para pekerja muda di sektor industri kreatif serta membantu mereka untuk merencanakan masa pensiun. Kata Kunci : Pekerja Kreatif, Perencanaan Hari Tua, Pengelolaan, Literasi Keuangan Abstract Work is one of the basic activities carried out by humans with the aim of obtaining an item or service that can support the life of the human being. the average Indonesian people work at productive age ie at the age of 15 to 64 years, after that they will experience retirement or stop working. The problem that arises from this is that there are still many workers who do not have proper preparation when they are retired or when they are old, so that not a few are experiencing economic problems due to poor planning, and can increase the burden on children because they have to pay for parents' lives apart from their spouse and children. This is caused by the low level of financial literacy in the community due to the lack of financial literacy education in schools and family environments. With quantitative research methods the authors collect data relating to financial management such as conducting questionnaires to young workers, reading literacy about financial management, then conducting interviews with a financial planner in order to find out more details about the financial problems themselves. Then the writer looks for what is the most appropriate educational media that fits the target of research, namely young workers in the creative industries, then suitable educational media is used in the form of a book that is interestingly designed but kept simple that suits the tastes of the younger generation and can also be easily understood. The purpose of this design is to increase financial literacy by educating young workers in the creative industry sector and helping them to plan for retirement. Keywords : Creative Workers, Retirement Planning, Management, Financial Literacy

Downloads

Published

2020-08-01

Issue

Section

Program Studi S1 Desain Komunikasi Visual