Perancangan Ulang Identitas Visual Dan Media Promosi Umkm Titaz Craft
Abstract
Tasikmalaya merupakan salah satu kota yang penduduknya berprofesi sebagai pengrajin anyaman, hal ini menjadikan adanya persaingan antara pengusaha satu dengan yang lainnya, untuk mengatasi hal tersebut UMKM Titaz Craft mulai melakukan promosi nya melalui media sosial akan tetapi terhambat karena identitas visual belum konsisten, hal ini menjadi sebab kesulitan dalam meningkatkan awareness target sasar terhadap Titaz Craft. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara, kuesioner, observasi, dan studi pustaka. Kemudian di analisis dengan matriks perbandingan, hingga mendapatkan kesimpulan. Hasil perancangan ini digunakan untuk memperbaiki dan memperkuat identitas Titaz Craft dan memilih media promosi yang lebih baik untuk meningkatkan minat beli dan awareness. Kata Kunci : UMKM, Kerajinan, Tasikmalaya, Identitas Visual, Promosi, Desain Komunikasi VisualDownloads
Published
2021-12-01
Issue
Section
Program Studi S1 Desain Komunikasi Visual