Pengolahan Teknik Interlocking Modular Dalam Pengaplikasian Embellishment Pada Busana Demi Couture Dengan Inspirasi Bunga Hoya

Authors

  • Daniar Putri Dwiani Telkom University
  • Marissa Cory Agustina Siagian Telkom University
  • Faradillah Nursari Telkom University

Abstract

Teknologi yang semakin maju ikut serta dalam proses perkembangan teknik dalam dunia fashion, karena fashion dan teknologi memiliki kaitan erat. Salah satu teknik yang muncul dan berkembang ialah teknik interlocking modular, yaitu teknik kuncian yang menggabungkan komponen atau modul sehingga dapat dengan mudah ditukar atau digantikan yang menghasilkan struktur lebih besar dan menjadi satu kesatuan yang kokoh. Inovasi dibuat dari perpaduan teknik interlocking modular dengan teknik embellishment yang menghasilkan tekstur, komposisi, warna, dan bentuk yang unik. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana metode pengolahan teknik interlocking modular agar dapat menjadi material embellishment yang mengacu pada inspirasi. Tujuan dari penelitian ini adalah upaya untuk memanfaatkan perkembangan teknologi dalam mengembangkan teknik interlocking modular menjadi material embellishment. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan mengumpulkan data studi literatur yang berkaitan sebagai sumber data tertulis, melakukan eksplorasi terhadap teknik, komposisi, bentuk, warna dan material, serta melakukan observasi secara langsung maupun daring yang berkaitan dengan penelitian. Hasil akhir dari penelitian ini adalah, material embellishment berbentuk Bunga Hoya dengan pengolahan teknik interlocking modular. Kata kunci : Interlocking modular, Embellishment, Bunga Hoya

Downloads

Published

2021-12-01

Issue

Section

Program Studi S1 Kriya