Penataan Kamera Pada Video Klip Narrative Mengenai Kehidupan Penyandang Obsessive Compulsive Disorder (ocd)

Authors

  • Maria Ruthastuti Widiandari Telkom University
  • Riksa Belasunda Telkom University
  • Wibisono Tegar Guna Putra

Abstract

Abstrak

Gangguan obssesive-compulsive disorder (OCD) adalah perilaku kompulsi berupa ritual untuk mengurangi kecemasan yang timbul dari obsesi (pikiran mengganggu). Fenomena yang terjadi adalah mispersepsi terhadap gangguan OCD karena stereotip pada media dan juga kurangnya pengetahuan dari masyarakat, sehingga masyarakat menggambarkan OCD sebagai seseorang yang menyukai kebersihan dan kerapihan. Metode yang digunakan adalah mixed method, yaitu dengan mengumpulkan data kualitatif sebagai data gangguan mental OCD berdasarkan sudut pandang psikologis melalui wawancara dan observasi, serta pengumpulan data kuanitatif dengan kuesioner dan studi literatur untuk mendapatkan konsep perancangan karya. Perancangan karya ini ditujukan untuk mengedukasi masyarakat mengenai sisi kehidupan penyandang OCD dengan menggunakan media video klip narrative yang memiliki alur cerita untuk menarasikan secara visualsisi kehidupan penyandang OCD berdasarkan apa yang penyandang OCD rasakan guna meluruskan mispersepsi yang ada ditengah masyarakat. Dalam perancangan karya ini penulis sebagai penata kamera bertugas untuk membuat konsep visual berdasarkan lirik lagu dari segi sinematik termasuk kedalamnya menggambarkan mood dan tense darisuatu adegan dengan mengandalkan unsur sinematografis. Karya video klip narrative ini diharapkan dapat memberi pengetahuan mengenai kehidupan penyandang gangguan mental OCD sehingga dapat mengurangi mispersepsi yang terjadi ditengah masyarakat.

Kata Kunci : Obsessive-Compulsive Disorder (OCD), Video Klip Narrative, Penata Kamera

Downloads

Published

2022-06-01

Issue

Section

Program Studi S1 Desain Komunikasi Visual