PERANCANGAN STRATEGI PROMOSI TOKO ROTI “CAP ROTI BUAYA” DI BANDUNG

Authors

  • Adam Raga Jakwiba Telkom University
  • Ilhamsyah Ilhamsyah Telkom University
  • Sri Maharani Budi Telkom University

Abstract

Abstrak: Makanan yang hanya hadir dalam aktivitas kebudayaan sudah mudah untuk ditemukan dan dikonsumsi untuk sehari-harinya. Cap Roti Buaya menjual roti buaya yang memiliki 17 varian rasa dan 5 macam ukuran dan dapat dikonsumsi untuk sehari-hari oleh seluruh kalangan khususnya gen Z . Cap Roti Buaya sudah mencoba melakukan banyak kegiatan promosi namun belum berpengaruh baik terhadap penjualan. Hal ini disebabkan image produk Cap Roti Buaya belum terarah kepada target audiens gen Z dan juga belum mengkomunikasikan value yang sesuai dengan target audiens sehingga berpengaruh terhadap penjualan. Tujuan penelitian ini untuk mengarahkan image produk Cap Roti Buaya dari roti perayaan Betawi menjadi roti yang dapat dikonsumsi sehari-hari sekaligus mengkomunikasikan value Cap Roti Buaya yang sesuai dengan target audiens gen Z 18-24 tahun. Pengumpulan data yang diperlukan melalui observasi, wawancara, kuesioner dan studi pustaka. Hasil penelitian menunjukan brand activation dengan media utama media sosial aktivasi merupakan kegiatan yang tepat untuk target audiens 18-24 tahun. Hal tersebut dibutuhkan strategi promosi agar pesan tersampaikan dengan tepat kepada target audiens. Hasil dari penelitian ini ialah terarahnya image produk Cap Roti Buaya dari roti perayaan Betawi menjadi roti yang dapat dikonsumsi sehari-hari dan terkomunikasikan value Cap Roti Buaya kepada target audiens 18-24 tahun melalui kegiatan promosi.
Kata kunci: promosi, roti buaya, cap roti buaya, image, value

Downloads

Published

2022-10-31

Issue

Section

Program Studi S1 Desain Komunikasi Visual