PERANCANGAN MEDIA PROMOSI USAHA KOPI SELAKSA MAKNA

Penulis

  • Chandra Wijaya Suganda Telkom University
  • Rizki Yantami Arumsari Telkom University
  • Wahyu Lukito Telkom University

Abstrak

Indonesia menjadi salah satu negara dengan daerah penghasil kopi single
origin  ternama  dalam  industri  kopi  global.  Keunikan  kopi  single  origin  banyak
diminati oleh pecinta kopi dan membuatnya semakin banyak juga ditawarkan oleh
usaha-usaha penjual kopi, salah satunya yaitu usaha kopi Selaksa Makna. Salah satu
kendala  yang  dihadapi  oleh  usaha  kopi  ini  terdapat  pada  upaya  promosi  yang
dilakukan.  Adanya  kekurangan  pada  upaya  mempromosikan  usaha  serta
penggunaan media sosial pada usaha yang belum menunjukkan adanya konsistensi
desain  pada  postingan  yang  dibuat.  Tujuan  dari  penelitian  ini  adalah  untuk
menghasilkan  konsep  media  promosi  bagi  usaha  kopi  Selaksa  Makna  dalam
meningkatkan  brand-awareness  konsumen  terhadap  merek  serta  produk  usaha
tersebut. Metode pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara,
kuesioner,  serta  studi  pustaka.  Sedangkan  pada  metode  analisis  menggunakan
metode  analisis  SWOT  serta  perbandingan  matriks.  Penelitian  ini  menghasilkan
kesimpulan bahwa perancangan konsep media promosi yang tepat bagi usaha kopi
Selaksa  Makna  diperlukan  dalam  meningkatkan  brand-awareness  konsumen
terhadap usaha tersebut.


Kata kunci: media promosi, perancangan, usaha kopi.

Referensi

Arumsari, R., Y., & Utama, J. (2018). KAJIAN PENDEKATAN VISUAL IKLAN PADA

INSTAGRAM. Jurnal Bahasa Rupa, 8(1), 1-9.

Firmansyah, M. A. (2019). Pemasaran Produk dan Merek: Planning dan

Strategy. Penerbit Qiara Media.

Kotler, P. (2016). Marketing management. 15th edition / Philip Kotler; Kevin

Lane Keller (-.). Harlow, Essex: Pearson Education Limited.

Putra, Ricky W. (2021). Pengantar Desain Komunikasi Visual dalam

Penerapan. Yogyakarta: Penerbit ANDI.

Rachmawati, I., Millanyani, H., & Ariyanti, M. (2021). Pemasaran Melalui

Media Sosial untuk Usaha Mikro Kecil Menengah. Bandung: Tel-U

Press

Ramadhanty, W., & Swasty, W. (2020). BEDA CARANYO, SAMO ENAKNYO:

MEDIA PROMOSI TALAMAK BOWL. Jurnal Bahasa Rupa, 3(2), 138-149.

Soewardikoen, D. W. (2013). Metodologi Penelitian Visual, Bandung: CV

Dinamika Komunika.

Yusantiar, R., & Soewardikoen, D. W. (2018). Perancangan Identitas Visual

untuk Promosi Pariwisata Kabupaten Rembang. ANDHARUPA: Jurnal

Desain Komunikasi Visual & Multimedia, 4(1), 207-220.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2023-04-26

Terbitan

Bagian

Program Studi S1 Desain Komunikasi Visual