PERANCANGAN ULANG IDENTITAS VISUAL DAN MEDIA PROMOSI KOPI TAHURA DJUANDA BANDUNG.

Authors

  • Ira Permatasari Telkom University
  • Rizki Yantami Arumsari Telkom University
  • Adya Mulya Prajana Telkom University

Abstract

Kajian ini dilatarbelakangi oleh maraknya coffee shop yang berdiri di Kota dan
Kabupaten Bandung. Salah satunya yaitu Kopi Tahura Djuanda yang berlokasi di dekat
Taman Hutan  Raya Djuanda  Bandung. Kopi  Tahura Djuanda  sudah memiliki  logo  yang
mempresentasikan kafe atau coffee shop-nya, namun identitas visual dan media promosi
Kopi Tahura Djuanda masih kurang diperhatikan untuk melengkapi kegiatan promosi dan
pemasaran. Tujuan dari penelitian ini yaitu merancang identitas visual dan media promosi
Kopi Tahura Djuanda. Metode penelitian  yang digunakan adalah kualitatif menggunakan
pengumpulan data observasi, wawancara, kuesioner dan studi pustaka. Metode analisis
data yang digunakan adalah analisis data visual, analisis data kuesioner, analisis SWOT,
dan analisis matriks perbandingan. Hasil perancangan diharapkan akan membuat Kopi
Tahura  Djuanda  lebih  dikenal  oleh  masyarakat  Bandung  dan  omset  penjualannya
meningkat.   


Kata  kunci  :  identitas  visual,  coffee  shop, media  promosi,  branding,  pemasaran,  kopi
tahura djuanda.  

References

Damara, S. L. (2019). TA: Perancangan Identitas Visual Kampung 1000 Topeng

sebagai Upaya Brand Recognition (Doctoral dissertation, Institut Bisnis

dan Informatika Stikom Surabaya).

Gunawan, I. (2018). Bisnis Kuliner di Bandung Dinilai Sangat Menjanjikan

Kartika, J. D., & Wijaya, R. S. (2015). LOGO Visual asset development. Jakarta: PT.

Elex Media Komputindo.

Kotler, P., & Keller, K. L. (2016). A framework for marketing management (p.

. Boston, MA: Pearson.

Nathalia, K., & Anggraini, L. (2014). Desain Komunikasi Visual; Dasar-dasar

panduan untuk pemula. Bandung: Nuansa Cendekia.

Soewardikoen, D. W. (2013). Metodologi Penelitian Visual dari Seminar ke Tugas

Akhir. Bandung: CV Dinamika Komunika.

Soewardikoen, D. W. (2019). Metodologi Penelitian: Desain Komunikasi Visual. PT

Kanisius.

Downloads

Published

2023-04-26

Issue

Section

Program Studi S1 Desain Komunikasi Visual