EKSPLORASI BENANG BORDIR MENGGUNAKAN GABUNGAN TEKNIK RENDO BANGKU DAN TEKNIK CROCHET DENGAN PENERAPAN WARNA MARAWA MINANGKABAU SEBAGAI APLIKASI PADA PODUK FASHION

Penulis

  • Reski Tsurayya Telkom University
  • Citra Puspitasari Telkom University
  • Sari Yuningsih Telkom University

Abstrak

Rendo  Bangku  merupakan  kerajinan  daerah  Kotogadang  yang  mana
merupakan terapan teknik rekarakit Bobbin lace asal Belgia yang diperkenalkan oleh
para  noni  Belanda  semasa  penjajahan  di  Indonesia.  Berdasarkan  perkembangan
kerajinan di Indonesia, masih banyak masyarakat yang belum mengenal teknik Rendo
Bangku khas daerah Minangkabau. Hal ini disebabkan dengan berbagai faktor mulai
dari kurangnya minat masyarakat khususnya warga Kotogadang dalam mengerjakan
kerajinan daerah sehingga menjadikan kurangnya tenaga pengrajin serta rumitnya
proses pengerjaan Rendo Bangku mulai dari tahap pemintalan benang. Penelitian ini
bertujuan untuk memberikan solusi alternatif dalam mengerjakan teknik renda agar
benang pintalan pada klos tidak mudah kusut dan lebih lebar dengan bantuan teknik
Chain  Crochet.  Sehingga  saat  pengerjaan  renda  dengan  klos  menciptakan
pembaruan  pada  karya  tanpa  mengurangi  esensi  dari  proses  pengerjaan  Rendo
Bangku secara tradisional dan dapat mengoptimalkan nilai estetika yang kemudian
dapat  diterapkan  kembali  dari  yang  awalnya merupakan  element  dekoratif  karya
menjadi  sebuah  produk  desain  yang  dapat  berdiri  sendiri  dengan  tetap
mencirikhaskan daerah Minangkabau seperti umbul-umbul marawa Minangkabau.
Melalui  serangkaian  proses  eksperiment  serta  pengumpulan  data  observasi,
wawancara dan studi  literatur. Hasil penelitian akan diaplikasikan menjadi sebuah
produk fashion menggunakan teknik gabungan dari Rendo Bangku dengan Crochet
dengan penerapan warna Marawa Minangkabau  
Kata kunci: rendo bangku, crochet, warna marawa minangkabau, produk fashion

Referensi

Dt. Radjoe Panghoeloe, M. R. (1984). Sejarah Ringkas Minangkabau dan

Adatnya. Jakarta: Penerbit Mutiara.

Hallet, C., & Johnston, A. (2014). Fabric for Fashion teh Complete Guide. China:

Laurence King Publishing.

Putri, F. E. (2015). Kerajinan Rendo Bangku di Nagari Kotogadang Kabupaten

Agam Provinsi Sumatera Barat. Padang: Universitas Negri Padang.

Rahman, A. (2017). Simbol-Simbol Minangkabau dalam Karya Seni Lukis.

Padang: Universitas Negri Padang.

Razni, S. D., & Juni, M. (2011). Pakaian Tradisional Sulam, Tenun & Rendo

Bangku Khas Kotogadang. Jakarta: Dian Rakyat.

Rupandi, W., & Puspitasari, C. (2019). Eksplorasi Teknik Crochet Pada Kain

Lurik. Bandung: Telkom University.

Washington, R. R. (2015). Kerajinan Rendo Bangku Kotogadang Sumatera Barat.

Padang Panjang: Institut Seni Indonesia Padang Panjang.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2023-06-26

Terbitan

Bagian

Program Studi S1 Kriya