PENYUTRADARAAN FILM TOURISM TENTANG EKOWISATA RANCAUPAS DI KABUPATEN BANDUNG

Authors

  • Shaula Nuraprilianti Putri Pahlevy Telkom University
  • Ardy Aprilian Anwar Telkom University

Abstract

Abstrak: Ekowisata merupakan pariwisata yang menjamin terciptanya kesejahteraan. Ekowisata dapat diartikan juga dengan perjalanan wisata ke wilayahwilayah alami dan tetap memperhatikan konservasi atau menyelamatkan lingkungan dan memberi penghidupan penduduk lokal. Ekowisata di Indonesia memiliki peluang yang cukup besar dikarenakan keindahan alam Indonesia yang sulit ditandingi. Di balik keindahan tersebut, bagaimana sebuah wisata berpotensi memperbaiki kehidupan masyarakat dan menjaga sustainability alam. Rancaupas saat ini menjadi salah satu ekowisata yang terkenal di Kabupaten Bandung dan sekitarnya. Melalui metode pengumpulan data yang kami lakukan melalui wawancara, studi pustaka, observasi, dan kuesioner, kemudian dianalisis menggunakan metode kualitatif terdapat beberapa data yang berhasil dikumpulkan seperti, beberapa masyarakat masih menemukan ekowisata yang dinilai kurang mampu menjaga keberlangsungan lingkungan/alam. Oleh karena itu, pembuatan film tourism ini dapat memberikan gambaran ekowisata yang baik kepada masyarakat juga pengelola ekowisata di Indonesia. Dan menarik lebih banyak pengunjung untuk mengunjungi ekowisata di Indonesia terutama Rancaupas. Rancaupas tetap bisa mempertahankan konsistennya untuk menjadi ekowisata yang mengedepankan konservasi juga kehidupan masyarakat disekitarnya. Kata kunci: Ekowisata, Lingkungan, Penyutradaraan, Film Tourism.

References

Hernawan. (2011). Penyutradaraan Film Dokumenter. Bandung: Prodi Televisi dan

Film.

Nugroho, I. (2019). Ekowisata dan Pembangunan Berkelanjutan. Yogyakarta:

Pustaka Pelajar.

Ben, D. S. (2018). Filsafat Pariwisata. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Drs. H. Oka A. Yoeti, M. (2000). Ekowisata : pariwisata berwawasan lingkungan

hidup. Jakarta: Pertja.

Astuti, M. (2014). Potensi Agrowisata Dalam Meningkatkan Pengembangan

Pariwisata. Jurnal Destinasi Kepariwisataan. Destinasi Kepariwisataan, 51-

Butarbutar, R. R. (2021). Ekowisata Dalam Perspektif Ekologi dan Konservasi.

Bandung: Widina Bhakti Persada Bandung.

Utami, A. A. (2022). Dampak Agrowisata Tanjung Sakti Terhadap Pelestarian

Lingkungan di Desa Sindang Panjang Kabupaten Lahat. 1-3.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi

Kreatif Republik Indonesia. (2021, Juli 7). Peraturan Menteri Pariwisata dan

Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Nomor 9

Tahun 2021 tentang Pedoman Destinasi Pariwisata Berkelanjutan. Jakarta,

Jakarta, Indonesia.

Ayuningtyas, D. I. (2011). Dampak Ekowisata Terhadap Kondisi Sosio-Ekonomi dan

Sosio-Ekologi Masyarakat Nasional Gunung Halimun Salak. Jurnal Sosiologi

Pedesaan, 248.

Destiana, A. k. (2016). Museum Film Indonesia. Landasan Konseptual dan

Perancangan, 48-50.

Mulyadi, R. M. (2019). Film Induced Tourism dan Destinasi Wisata di Indonesia.

Metahumaniora, 340-356.

Hijriati, E. (2014). PENGARUH EKOWISATA BERBASIS MASYARAKAT TERHADAP

PERUBAHAN KONDISI EKOLOGI, SOSIAL DAN EKONOMI DI KAMPUNG

BATUSUHUNAN, SUKABUMI. jurnal Sosiologi Pedesaan, 146-150.

Ginoga, K. (2005). Kajian Kebijakan Pengelolaan Hutan Lindung. Jurnal Penelitian

Sosial & Ekonomi, 204-205.

Times, I. (Director). (2021). Mutualisme [Motion Picture].

Ramadhan, R. (Director). (2019). Ecoturism Citalahab Central [Motion Picture].

Company, P. (Director). (2020). Sang Penjaga Warisan - Desa Kedang Ipil [Motion

Picture].

Anggar Erdhina Adi, dan Mario. (2022). Penyutradaraan Dalam Film Tourism

Konservasi Mangrove Cemara. e-Proceeding of Art & Design, 2581.

Afra, Teddy Hendiawan, dan Ardy Aprilian Anwar. (2022). PENYUTRADARAAN

FILM PENDEK

DI MASA PANDEMI COVID-19. e-proceeding of Art & Design, 2646.

Pramestiarani, Intania Inas, dan Anggar Erdina Adi. (2019). Penyutradraaan Film

Fiksi Tentang Ujaran Kebencian Di Instagram Terhadap Pengguna Wanita

Pengguna Makeup. e-Proceeding of Art & Design, 3442.

Downloads

Published

2023-12-29

Issue

Section

Program Studi S1 Desain Komunikasi Visual