PERANCANGAN ULANG INTERIOR GEDUNG FAKULTAS ILMU DAN TEKNOLOGI KESEHATAN UNIVERSITAS JENDERAL ACHMAD YANI DENGAN PENDEKATAN BIOPHILIC
Abstract
Perguruan tinggi menurut UU RI No 22 Tahun 1961 berbunyi <Perguruan tinggi
adalah lembaga ilmiah yang mempunyai tugas menyelenggarakan pendidikan dan
pengajaran di atas perguruan tingkat menengah, dan yang memberikan pendidikan dan
pengajaran berlandaskan kebudayaan kebangsaan Indonesia dan dengan cara ilmiah.=.
Pada salah satu fakultas Universitas Jenderal Achmad Yani, yaitu Fakultas Ilmu dan
Teknologi Kesehatan merupakan fakultas kesehatan yang dimana memiliki tujuan bahwa
lulusannya akan menjadi orang-orang yang mengabdikan kepada masyarakat dengan
berkontribusi langsung dalam menjadikan masyarakat Indonesia menjadi sehat dengan
menjadi tenaga-tenaga kesehatan yang bertanggung jawab. Merujuk dari data Direktorat
Jenderal Pendidikan Tinggi, dalam setiap periode UKOM yang diselenggarakan, terdapat
setidaknya 20.000 mahasiswa jurusan kesehatan yang tidak berhasil wisuda yang
dijelaskan bahwa salah satu penyebabnya merupakan <mahasiswa belum sepenuhnya
menguasai materi yang dikarenakan lingkungan belajar yang kurang mendukung=. Oleh
karena itu, perancangan ulang FITKes menggunakan konsep biophilic design menjadi ide
penulis dalam melakukan perancangan ulang. Dengan menggunakan konsep biophilic
design pada FITKes, diharapkan para pengguna ruangan dapat belajar dan bekerja dengan
lebih fokus dan tenang namun tetap santai, dapat meningkatkan kenyamanan fisik dan
mental manusia dengan menghadirkan hubungan positif antara manusia dan alam,
meningkatkan motivasi, meminimalisir stres, mengoptimalkan fungsi ruang serta
memenuhi kebutuhan fasilitas pengguna ruang.
Kata kunci: perancangan ulang, interior, biophilic design, mengurangi stress, santai,
tenang
References
Almusaed, A. (2011). Biophilic and Bioclimatic Architecture "Analytical Therapy
for Next Generation of Passive Sustainable Architecture". Denmark:
ResearchGate.
Browning, W., Ryan, C., & Clancy, J. (2014). Fourteen Patterns of Biophilic. New
York: Terrapin Bright Green, LLC.
Burger, W. F., & Shaughnessy, J. M. (1986). Characterizing the van Hiele levels of
development in geometry. APA PsycNet.
Cohen-Cline, H., Turkheimer, E., & Duncan, G. E. (2015). Access to green space,
physical activity and mental health: a twin study. Journal od Epidemiology
& Community Health. Retrieved January 11, 2023, from
https://jech.bmj.com/content/69/6/523
Devi, T., Akhmadi, & Ardianto, N. (2022, December). PERANCANGAN ULANG
INTERIOR KANTOR ASURANSI MEGA JAKARTA SELATAN PENDEKATAN
DESAIN: PENATAAN RUANG YANG DAPAT MEMPENGARUHI PERILAKU
PEKERJA DALAM BEKERJA. e-Proceeding of Art & Design, 4519.
Sephia KusumaSalsabila, Aulia WidyaevanDea, & Arief HapsoroNurAgustinus.
(2020). Perancangan Ulang Kantor Bank BUMN, Jakarta. eProceedings of
Art & Design.
SEVIMA, S. M. (2021, November 17). SEVIMA. Retrieved October 25, 2022, from
sevima.com: https://sevima.com/20-000-mahasiswa-jurusan-kesehatan-
gagal-wisuda-setiap-tahunnya/
SISDIKNAS. (2003). UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA NOMOR 20 TAHUN
TENTANG SISTEM PENDIDIKAN NASIONAL.