DESAIN BUKU KOMIK EDUKASI CERITA RAKYAT SITU GEDE TASIKMALAYA UNTUK SISWA SEKOLAH DASAR
Abstract
Jawa Barat, sebuah provinsi di Indonesia, kaya akan warisan budaya, di antaranya cerita rakyat yang menjadi bagian esensial dari kehidupan masyarakatnya. Situ Gede, sebuah danau di Tasikmalaya, adalah salah satu obyek wisata yang terkenal di wilayah tersebut. Di sekitar danau ini, terdapat cerita rakyat yang memiliki pesan moral baik, namun masih belum banyak diketahui orang karena hanya disampaikan secara lisan. Penelitian ini bertujuan untuk merancang komik edukasi berdasarkan cerita rakyat Si Layung dan Si Kohkol dari Situ Gede untuk meningkatkan pemahaman sikap sopan santun di kalangan siswa sekolah dasar. Metode penelitian ini melibatkan observasi, wawancara, kuesioner, dan studi pustaka. Hasil dari penelitian ini yaitu menghasilkan sebuah komik edukasi adaptasi cerita rakyat Si Layung dan Si Kohkol. Komik ini menggunakan media visual yang menghibur dan menarik untuk menyampaikan pesan moral tentang sikap sopan santun kepada siswa sekolah dasar. Komik ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman dan penerapan sikap sopan santun di kalangan siswa sekolah dasar, sekaligus melestarikan warisan budaya cerita rakyat Situ Gede.
Kata kunci: komik edukasi, situ gede, sopan santun
References
A. (2020). Makalah Sejarah Situ Gede Tasikmalaya. https://anneninunenonine.blogspot.com/2019/05/makalah-sejarah-situgede-tasikmalaya.html
Akbar, S. (2013). Instrumen Perangkat Pembelajaran. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Danandjaja, J. (1997). Folklor Indonesia: Ilmu Gosip, Dongeng, dan lain-lain. Jakarta: PT Pustaka Utama Grafiti.
Disporabudpar Kota Tasikmalaya. (n.d.). https://disporabudpar.tasikmalayakota.go.id/
Faizah, R. N., Fajrie, N., & Rahayu, R. (2021). Sikap sopan santun anak dilihat dari pola asuh orang tua tunggal. Jurnal Prasasti Ilmu, 1(1).
Kustandi, C., & Darmawan, D. (2020). Pengembangan Media Pembelajaran. Jakarta: Kencana.
Lesmana, M. E., Siswanto, R. A., & Hidayat, S. (2015). Perancangan Komunikasi Visual Komik Berbasis Cerita Rakyat Timun Mas. EProceedings of Art & Design, 2(1).
Lubis. (2017). The Using of Comic as a Teaching Material in Building Character of Elementary School Students. Journal of Madrasah Ibtidaiyah Education, 1(2), 246-258.
Maharsi, I. (2016). Ilustrasi. Dwi-Quantum.
Maharsi, I. (2018). Komik Dari Wayang Beber Sampai Komik Digital. Yogyakarta: Kata Buku.
McCloud, S. (2001). Memahami Komik. Jakarta: Kepustakaan Populer Gramedia.
Moleong, L. J. (2005). Metodologi Penelitian Kualitatif. PT Remaja Rosdakarya.
M., & N. (2018). Dasar Seni dan Desain. Syiah Kuala University Press. http://books.google.ie/books?id=9VbRDwAAQBAJ&pg=PA10&dq=60256796 65&hl=&cd=1&source=gbs_api
Rayhan, M., Kadarisman, A., & Hidayat, S. (2023). PERANCANGAN ZINE PATURUKAT TRADISIONAL TATTOO MENTAWAI. eProceedings of Art & Design, 10(6).
Rohinah, M. N. (2011). Pendidikan Karakter Berbasis Sastra Solusi Pendidikan Moral yang Efektif. Yogyakarta: AR-Ruzz Media.
Sarkadi, & Iqbal, A. M. (2020). Teaching Materials of Thematic Comics in the 2013 Curriculum Learning in Basic Schools. Jurnal Pendidikan Indonesia, 9(4), 618-627.
Soewardikoen, D. W. (2019). Metode Penelitian Desain Komunikasi Visual. Yogyakarta: PT Kanisius. Sitorus, J. R., Soedewi, S., & Kadarisman, A. (2021). Perancangan Prototype Aplikasi Penyewaan Perlengkapan Fotografi di Pekanbaru. eProceedings of Art & Design, 8(3).
Sulistyorini, D., & Andalas, E. F. (2017). Sastra Lisan: Kajian Teori Dan Penerapannya Dalam Penelitian. Malang: Madani.
Suriawijaya, Cecep. (2014). Komik Legenda Pohon Maja Sebagai Media Penyampaian Cerita Rakyat Daerah Majalengka. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Wahyuningsih. (2015). Desain Komunikasi Visual (2nd ed.). Madura: UTM Press.