PERANCANGAN ULANG INTERIOR KANTOR BAPPEDA KOTA SUKABUMI DENGAN PENDEKATAN AKTIVITAS
Abstract
Abstrak: Penyusunan rencana pembangunan di tingkat kota dilakukan oleh Badan
Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda). Unsur pembangunan mencakup sosial,
ekonomi dan politik, hingga adanya penyesuaian dengan konservasi lingkungan untuk
mendorong pembangunan yang berkelanjutan. Pembangunan berkelanjutan didukung
dengan ditetapkannya Sustainable Development Goals (SDGs) oleh PBB untuk mencapai
pembangunan yang berkelanjutan di tingkat global. Pemerintah Indonesia menjadikan
SDGs sebagai salah satu prioritas pembangunan nasional, dengan dikeluarkannya
Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 59 Tahun 2017. Hingga saat ini, pemerintah daerah
telah melaksanakan SDGs secara mandiri berdasarkan kapasitasnya. Salah satunya adalah
Pemerintah Kota Sukabumi. Namun berdasarkan Scorecard pencapaian indikator pada
Kesiapan SDGs Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Barat, Kota Sukabumi menghadapi
beberapa tantangan untuk mencapai SDGs tahun 2030. Penguatan fondasi kelembagaan
yang tepat fungsi dan kolaboratif serta peningkatan kualitas ASN berkontribusi besar
sebagai pendorong pencapaian indikator SDGs lainnya. Dalam hal ini, produktivitas
pegawai pemerintah dan tata ruang kantor yang baik perlu ditingkatkan. Berdasarkan
observasi lapangan, ditemukan beberapa permasalahan dalam lingkup interior yang
menghambat kenyamanan dan aktivitas para pegawai. Maka dari itu, diperlukannya
perancangan ulang pada interior Kantor Bappeda Kota Sukabumi dengan menggunakan
pendekatan aktivitas.
Kata Kunci: SDGs, produktivitas, Bappeda Sukabumi, aktivitas
References
Day, S. A., Sarihati, T., & Liritantri, W. (2024). Redesain Kantor Plaza Summarecon
Serpong. e-Proceeding of Art & Design, 2340.
Ernst, N. (2002). Architect Data 2nd.
Maulana, T. A. (2024). Elemen Tradisional dalam Desain Interior: Pengaruh Tata
Letak dan Fungsi dalam Rumah Adat Miduana. Jurnal Ideas, 923.
Novanta, N. M. (2018). Duties and Powers of The Department of Public Works and
Spatial Planning in The Implementation of Road in Kendal. Jurnal Daulat
Hukum, 788.
Pancalaksana, R. D., Asharsinyo, D. F., & Akhmadi. (2023). Perancangan Ulang
Interior Kantor PUPR (Bale Wiwitan) Kota Tasikmalaya Dengan Pendekatan
Aktivitas dan Perilaku. e-Proceeding of Art & Design, 5187.
Raharjo, M. A., & Sabur, F. (2020). Perancangan System Smart Office Berbasis
Internet of Things Politeknik Penerbangan Makassar. Jurnal Teknik dan
Keselamatan Transportasi, 142.
Sari, M. R., Hanafiah, U. I., & Zahra, M. F. (2022). Perancangan Ulang Kantor
Teknologi Informasi Dengan Pendekatan Aktivitas, Provinsi Aceh. Jurnal
Arsitektur Zonasi, 334.
Trisiana, A., Hanafiah, U. I., & Sarihati, T. (2018). Pemanfaatan Konsep Space
Within a Space dalam Pengolahan Layout pada Interior. Jurnal Idealog, 2Widyanto, M. A., Gunawan, A. N., & Rusyda, H. F. (2024). Perancangan Ulang
Interior Pada Ruang Perkantoran Asisten Perekonomian dan
Pembangunan Pemerintahan Kabupaten Sumedang dengan Pendekatan
Aktivitas dan Perilaku. e-Proceeding of Art & Design, 1964.
Yunisa, R., & Martono, S. (2018). Analisis Pemahaman Pegawai Tentang Pekerjaan
Kantor. Economic Education Analysis Journal, 364.