Perancangan Tas Perlengkapan Bayi & Alat Gendong Bayi Untuk Traveling

Authors

  • Putri Mardhiyah Hasanah Telkom University
  • Edwin Buyung Syarif Telkom University
  • Yoga Pujiraharjo Telkom University

Abstract

Abstrak
Bayi adalah suatu anugrah atau titipan yang sangat dinanti dan diharapkan kedua orang tua, sehingga setelah bayi terlahir peralatan pendukung maupun kenyamanan bayi dalam berinteraksi dalam kesehariannya harus sangat diperhatikan oleh orang tua termaksut mengajak sang anak atau bayi untuk mengenal lingkungannya baik melalaui perjalanan atau traveling maupun acara silaturami mengunjungi keluarga atau teman dilokasi yang berbeda. Pejalanan atau traveling yang nyaman dan menyenangkan sangat dipengaruhi oleh penentuan lokasi wisata, kondisi sarana dan prasarana dilokasi wisata maupun sarana pendukung yang diberikan baik selama perjalanan maupun selama dilokasi wisata terhadap bayi yang sedang dibawa oleh orang tuanya Hal tersebut membutuhkan sarana dan prasarana yang memenuhi persyaratan kenyamanan,kemudahan maupun keamanan untuk membuat suasana perjalanan menjadi lebih rileks serta aman.. Ada banyak cara dalam memnggendong dan membawa perlengkapan sendiri maupun perlengkapan bayi saat traveling. Ketika beraktifitas traveling saat ini dominan untuk membawa perlengkapan peralatan bayi dan perlengkapan kebutuhan saat traveling orang tua kondisinya barang bawaan terpisah-pisah sehingga menyulitkan dan sering menimbulkan barang tercecer ataupun hilang terutama barang kebutuhan bayi karena kecil.Saat ini penulis mencoba merancang sebuah produk untuk mempermudah dan membantu menyelesaikan permasalahan di atas dengan mengkombinasi atau menyatukan atau mengintegrasi antara bawaan barang-barang perlengkapan bayi dan barang-barang kebutuhan orang tua
Kata kunci : alat gendong bayi, peralatan bayi, cara membawa alat gendong dan peralatan bayi, traveling

Downloads

Published

2017-12-01

Issue

Section

Program Studi S1 Desain Produk