Editing Features Televisi Tentang Batik Tulis Garut

Authors

  • Jonathan Jonathan Telkom University
  • Yoga Sudarisman Telkom University

Abstract

Abstrak Batik tulis Garut adalah batik yang di kerjakan oleh perajin yang berada di daerah Garut. Batik tulis Garut mempunyai ciri yang berbeda, motif yang di gunakan untuk pembuatan batik tulis Garut terinspirasi dari flora dan fauna di alam sekitar. Selain itu ciri yang paling khas adalah warna latar kuning muda seperti warna gading. Secara umum batik tulis Garut dihiasi dengan warna-warni yang lembut dan serasi. Seiring dengan perkembangan zaman, saat ini batik tulis Garut mengalami penurunan karena sekarang terdapat banyak batik cap yang pembuatannya lebih mudah daripada batik tulis. Hal ini membuat hampir semua remaja di Garut tidak mengikuti perkembangan tentang batik tulis Garut, sehingga mereka tidak mengetahui nilai-nilai yang terdapat pada batik tulis Garut. Jika hal ini tidak diperhatikan dan dibiarkan saja, maka ada kemungkinan batik tulis Garut akan mengalami kepunahan. Perancang mengembangkan hasil penelitian ini ke dalam program features televisi sebagai media informasi untuk menyampaikan pesan tentang batik Garut agar dapat diterima dan dimengerti oleh masyarakat terutama remaja Garut. Features bisa memberikan informasi kepada masyarakat tentang situasi atau kehidupan yang mungkin diabaikan, pada dasarnya features bisa memberikan penekanan yang lebih besar pada fakta yang unik, menghibur, di samping itu tidak meninggalkan unsur informatifnya. Perancang sebagai editor yang akan mengatur dan menyusun visualisasi shot-shot yang telah diambil menjadi satu kesatuan yang utuh, selain itu perancang juga akan menggunakan teknik editing kontinuiti dan parallel yang bertujuan agar program features televisi ini nantinya menjadi lebih menarik dan mampu menjelaskan cerita secara jelas sehingga tidak membingungkan penonton. Sehingga program features televisi ini nantinya menjadi lebih menarik. Kata kunci : Features, Batik tulis Garut, Editor Abstract Batik tulis Garut is batik that done by Garut craftmens, Batik tulis Garut have different characteristic, motif used for the manufacture of batik Garut inspired from the flora and fauna in the natural surroundings. In addition the most characteristic is yellow background like ivory. In general garut batik tulis decorated with soft and harmonious colors. As the time progress,currently Batik tulis Garut has been decreased in production because many batik cap are made more easily than batik tulis. This problem makes almost all teenagers in Garut not following the development of Batik tulis Garut until they don't know the value contained in Batik tulis Garut. If this is not considered, then there is the possibility of Batik tulis Garut will experience extinction. The designer develops the results of this research into “Features†television as a media of information to tell a message about Batik tulis Garut to be accepted and understood by the public, especially Garut teenagers. Features can provide information to the public about situations or lives that may be ignored, basically “features†can give greater emphasis on the facts that are unique, entertaining, In addition the designer will also use the kontinuiti and parallel editing technique that aims to let the program features this television later became more interesting and able to explain the story clearly so as not to confuse the audience. So the program features this television later became more interesting. Keywords: Features, Batik tulis Garut, Editor

Downloads

Published

2018-12-01

Issue

Section

Program Studi S1 Desain Komunikasi Visual