IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN SISTEM INFORMASI LAYANAN MASYARAKAT DESA DAN PENGEMBANGAN MEDIA PUBLIC AWARENESS BERBASIS DIGITAL DALAM UPAYA MEWUJUDKAN SMART VILLAGE DESA LENGKONG

Authors

  • Suryatiningsih Suryatiningsih Telkom University
  • Kusuma Ayu Laksitowening Telkom University
  • Elis Hernawati Telkom University
  • Aprianti Putri Sujana Telkom University
  • Rikman A. Rudawan Telkom University
  • Ady Purna Kurniawan Telkom University
  • Nungki Selviandro Telkom University

DOI:

https://doi.org/10.25124/cosecant.v1i2.17521

Abstract

Pemerintah Desa Lengkong mengharapkan adanya keberlanjutan dari proses focus group disscussion dan pembangunan prototipe Sistem Informasi Layanan Masyarakat Desa dan diseminasi informasi bagi masyarakat. Sebagai salah satu upaya untuk membantu kelancaran tugas para staf dan jalannya operasional dalam melakukan pelayananan publik di Desa Lengkong bekerja sama dengan dosen-dosen Universitas Telkom, perlu dilanjutkan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) dalam bentuk Implementasi dan Pengujian Sistem Informasi Layanan Masyarakat Desa (SIMADES), dan Pengembangan Media Public Awareness berbasis Digital dalam Upaya Mewujudkan Smart Village Desa Lengkong. Sebagai bentuk kontribusi dan kepedulian terhadap Desa Lengkong, maka tim dosen dan mahasiswa Universitas Telkom bekerja sama dengan Desa Lengkong melaksanakan kegiatan PkM dalam bentuk implementasi dan pengujian aplikasi SIMADES. Implementasi dilakukan dalam bentuk demo aplikasi dan praktek langsung menggunakannya. Selama proses pengujian aplikasi, para pengguna memberikan feedback terhadap penggunaan aplikasi, saran pengembangan dan kebutuhan fungsionalitas lainnya untuk pengembangan selanjutnya

References

Edwards, M. M., & Haines, A. (2007). Evaluating

smart growth: Implications for small

communities. Journal of Planning Education

and Research, 27(1), 49–64.

Maja, P. W., Meyer, J., & Von Solms, S. (2020).

Development of Smart Rural Village

Indicators in Line with Industry 4.0. IEEE

Access, 8(152017), 152017–152033.

Downloads

Published

2022-03-04

Issue

Section

Articles