PEMBELAJARAN LITERASI DIGITAL PARA PEJUANG DAKWAH LPD AL BAHJAH CIREBON

Authors

  • Clara Novita Anggraini
  • Mirah Pertiwi
  • Dudi Rustandi
  • Devi Tri Aprilianza
  • Ocha Tisepta Ramadhani
  • Dewa Ayu Aksamala

DOI:

https://doi.org/10.25124/cosecant.v2i1.18446

Abstract

Setiap tahunnya, trend pengguna internet di Indonesia terus mengalami peningkatan. Akan tetapi, kenaikan signifikan tidak dibarengi dengan penguasaan terhadap dampak yang ditimbulkannya. Misalnya belum mampunya membedakan antara informasi yang kredibel dan berita bohong (hoaks). Tingkat kemunculan hoaks yang cukup tinggi kebanyakan merupakan informasi yang memiliki irisan dengan agama. Oleh karena itu, para Pejuang Dakwah memiliki peran signifikan dalam mendorong pemberantasan hoaks melalui dakwah. 

 

Pada dasarnya hoaks sangat bertentangan dengan agama. Oleh karena itu, Telkom University bekerja sama dengan Lembaga Pendidikan Dakwah (LPD) Al-Bahjah menyelenggarakan pembelajaran literasi digital dakwah untuk para pejuang dakwah. Pejuang dakwah LPD Al Bahjah adalah para santri yang mengelola media siar sebagai sarana dakwah secara digital. Media yang dikelola antara lain youtube, Instagram, dan radio. Berdasarkan hasil observasi selama kegiatan PKM ini berlangsung, kegiatan pembelajaran literasi digital dakwah bagi pejuang dakwah LPD Al-Bahjah telah bermanfaat dalam menambah pengetahuan, serta meningkatkan skill literasi digital dakwah para pejuang dakwah LPD Al-Bahjah.

 

Kata Kunci: Literasi Digital, Pejuang Dakwah, LPD Al-Bahjah

Published

2022-08-22

Issue

Section

Articles