Rancangan Kinerja Dosen Bidang Penunjang Di Lingkungan Fakultas Rekayasa Industri Dengan Pendekatan Management by Objective (MBO)

Authors

  • Muhammad Rizki Apriliansyah Telkom University
  • Atya Nur Aisha Telkom University
  • Litasari W Suwarsono Telkom University

Abstract

Abstrak Universitas Telkom membuat sebuah sistem penilaian kinerja dosen bernama Tel-U Point (Telkom University Performance on Individual Point) Untuk menjamin pelaksanaan tugas dosen berjalan sesuai dengan kriteria yang ditetapkan dalam peraturan perundang-undangan. Menurut beberapa narasumber masalah yang ada dalam Tel-U Poin adalah perhitungan yang tidak sesuai sehingga antara usaha dan waktu yang sudah diluangkan tidak sesuai dengan SKS yang diberikan. Penelitian ini menggunakan hakikat metode MBO dan metode FTE untuk mengetahui beban kerja dosen. Hasil dari FTE beban kerja dosen terdapat 21% kegiatan dengan keterangan Under Allocated, 7% kegitan dengan keterangan Optimal, dan 72% kegiatan Over Allocated. Hasil pengolahan data menunjukan bahwa kegiatan penunjang dosen Fakultas Rekayasa Industri Over Allocated. Usulan yang diberikan tidak hanya berdampak pada hasil poin yang didapatkan oleh dosen, namun juga dapat mempengaruhi semangat dosen dalam melakukan kegiatan penunjang. Berikut merupakan usulan rumus perhitungan kinerja dosen bidang penunjang adalah SKS = (Jumlah waktu tercatat/Jumlah waktu efektif perminggu dikti)xAturan SKS per Indikator. Dimana pada pengusulan rumus perhitungan kinerja ini dosen dinilai bukan karena jumlah kegiatan atau jumlah siswa yang berpartisipasi saja, akan tetapi waktu yang diluangkan dosen akan mempengaruhi poin dosen di Tel-U Poin. Abstract Telkom University creates a lecture performance app appraisal system named Tel-U Point (Telkom University Performance on Individual Points) To ensure the implementation of the duties of the lecturer runs in accordance with the criteria stipulated in the legislation. According to some speakers, the problem in Tel-U Points is that the calculation is not appropriate so that the effort and time spent has not been in accordance with the credit provided. This study uses the nature of the MBO method and the FTE method to determine the lecturer workload. The results of the FTE lecturer workload are 21% of activities with information on Under Allocated, 7% of activities with Optimal information, and 72% of Over Allocated activities. The results of data processing show that the supporting activities of the Over Allocated Industrial Engineering Faculty lecturers. The proposal given does not only have an impact on the results of the points obtained by the lecturer, but also can affect the enthusiasm of the lecturer in carrying out supporting activities. The following is a proposed formula for calculating the performance of lecturers in supporting fields is Credit = (Amount of time recorded/Amount of Dikti weekly Effective time)/Credit per Indicator. When in proposing this performance calculation formula the lecturer is assessed not because of the number of activities or the number of students participating only, but the time spent by the lecturer will affect the lecturer points at Tel-U Points.

Downloads

Published

2019-08-01

Issue

Section

Program Studi S1 Teknik Industri