Implementasi Sistem Navigasi Untuk Mengontrol Lampu Sein Berbasis Raspberry Pi

Authors

  • Khoirunnisaa Andryani Telkom University
  • Agus Virgono Telkom university
  • Randy Erfa Saputra Telkom University

Abstract

Abstrak Penggunaan GPS (Global Positioning System) dapat membantu untuk mencapai tempat-tempat tertentu sudah banyak digunakan khususnya bagi para pengendara, karena tingkat akurasi serta pencarian rute yang semakin baik Disamping itu, saat ini pengguna kendaraan di jalan raya semakin banyak. Jalanan pun semakin padat dengan kendaraan-kendaraan yang lalu lalang. Berhubungan dengan banyak pengendara dan padatnya jalan, maka tingkat kecelakaan lalu lintas pun semakin meningkat. Salah satu penyebabnya adalah menemukan pengendara yang mengaktifkan lampu seinnya ke kanan, nyatanya pengendara tersebut mengarahkan kendaraannya belok ke kiri. Hal tersebut dapat membuat rancu pengendara yang ada dibelakang, semisal pengendara belakang ingin mendahului pengendara depan, hal itu sangat berbahaya. Melihat kondisi tersebut alangkah baiknya jika sistem navigasi seperti GPS dapat mengontrol penggunaan lampu sein berdasarkan tikungan yang tertera pada GPS. Pada pengerjaan Tugas Akhir ini penyusun fokus untuk mengerjakan suatu penelitian yaitu merancang suatu sistem yang dapat mengontrol lampu sein menggunakan sistem navigasi. Sistem yang dirancang dapat mengontrol lampu sein mana yang aktif berdasarkan arah tikungan pada rute. Sistem ini juga dapat mengontrol lampu sein akan aktif sebelum tikungan di depan dan akan non aktif ketika pengguna telah melwati tikungan tersebut dengan presentasi keberhasilan 100%. Kata kunci: GPS., Navigation System. Abstract The use of GPS (Global Positioning System) can help to reach certain places already widely used, especially for riders, because the level of accuracy and better route search In addition, there are more and more vehicle users on the highway. The road was getting crowded with passing vehicles. Associated with many drivers and the density of roads, the level of traffic accidents is also increasing. One of the reasons is finding a driver who activates the turn lights to the right, in fact the driver directs the vehicle to turn left. This can make the driver's ambiguity behind, such as the rear driver wanting to overtake the front rider, it is very dangerous. Seeing these conditions it would be nice if a navigation system such as GPS can control the use of indicator light based on the bends shown on the GPS. In this final project, the constituents focus on doing a research that is designing a system that can control the turn signal using a navigation system. The system designed can control which turn signal is active based on the bend direction on the route. This system can also control turn signal will be active before the bend in front and will be off when the user has passed the bend with a 100% success presentation. Keyword: GPS., Navigation System.

Downloads

Published

2020-04-01

Issue

Section

Program Studi S1 Teknik Komputer