Rancangan Peningkatan Kualitas Layanan Aplikasi Sejalan Berbasis True Customer Needs Menggunakan Metode Fuzzy Quality Function Deployment (qfd)

Authors

  • Ikhsana Diana Putri Telkomuniversity
  • Yati Rohayati Telkomuniversity
  • Irma Normalia Kusmayanti Telkomuniversity

Abstract

Abstrak Perkembangan mobilitas kendaraan umum di Jawa Barat terutama di Bandung pada tahun 2019 cukup pesat. Hal ini ditunjukkan berdasarkan data perusahaan pada Desember 2018, Kota Bandung memiliki frekuensi keberangkatan tertinggi di Jawa Barat. Maka dari itu, salah satu perusahaan multinasional melihat suatu peluang dengan semakin tingginya kebutuhan masyarakat modern akan layanan digital khususnya pada mobilitas masyarakat Munculah aplikasi yang menyediakan informasi dan pemesanan tiket agen perjalanan sehingga dapat memesan secara daring bernama Sejalan. Namun, terdapat beberapa aplikasi dengan sistem travel aggregator di Indonesia sehingga dibutuhkan kajian lebih lanjut mengenai pengembangan kualitas layanan agar dapat mengalahkan kompetitor. Pada penelitian ini dilakukannya pengembangan kualitas layanan berdasarkan true customer needs. Salah satu metode yang digunakan untuk mengembangkan kualitas suatu produk adalah metode Quality Function Development (QFD). Akan tetapi, metode tersebut menggunakan data subjektif sehingga tidak ada ukuran secara pasti dalam perhitungan dan dibutuhkan metode baru yang lebih akurat. Maka dari itu, metode Fuzzy Quality Function Development (QFD) dengan perhitungan fuzzy logic diharapkan lebih akurat. Metode QFD dilakukan dengan tiga tahap yaitu QFD iterasi satu, pengembangan konsep dan QFD iterasi dua. Hasil dari penelitian ini adalah tujuh karakteristik teknis prioritas, empat belas critical part prioritas dan empat belas rekomendasi yang akan dikembangkan    Kata kunci : Aplikasi Sejalan, Travel Aggregator, Quality Improvement, Quality Function Deployment, Fuzzy Logic. Abstract The development of public transport mobility in West Java, especially in Bandung 2019 is fast enough. It is shown based on company data in December 2018, Bandung has the highest frequency of departure in West Java. Therefore, one multinational company sees an opportunity with the higher the needs of the modern society of digital services especially in the mobility of society will be applications that provide information and booking agent tickets travel so you can order online named Sejalan. But, there are some applications with the travel aggregator system in Indonesia so that it takes a further study of the development of service quality to defeat competitors. In this research, it does the development of service quality based on true customer needs. One of the methods used to develop the quality of a product is the Quality Function Development (QFD) method. But, the method uses subjective data so that there is no definite measure in the calculation and more accurate method. Therefore, the Fuzzy Quality Function Development (QFD) method with the fuzzy logic calculations is expected to be more accurate. The QFD method is performed with three phases QFD iteration one, concept development, and QFD two iterations. The results of this research are seven priority technical characteristics, eleven critical part priorities and eleven recommendations to be developed    Keywords: Sejalan Application, Travel Aggregator, Quality Improvement, Quality Function Deployment, Fuzzy Logic

Downloads

Published

2020-04-01

Issue

Section

Program Studi S1 Teknik Industri