Analisis Dan Deteksi Fraud Pada Data Panggilan Menggunakan Algoritma Decision Tree Pada Pt Xyz

Authors

  • Kurnia Dwi Wiranti Rahayu Telkom University
  • Rachmadita Andreswari Telkom University
  • Edi Sutoyo Telkom University

Abstract

Abstrak Di era saat ini, perkembangan teknologi yang begitu cepat membuat banyaknya teknologi-teknologi canggih yang bermunculan. Salah satunya yaitu munculnya kecanggihan teknologi di bidang telekomunikasi. Telecom fraud merupakan suatu tindakan atau aktivitas penggunaan fasilitas telekomunikasi yang dilakukan secara ilegal dan disengaja dalam berbagai bentuk kecurangan, penipuan, atau pun penggelapan oleh orang atau organisasi tertentu yang tujuannya adalah untuk mendapatkan layanan tersebut dan menghindari biaya layanan atau pelacakan rekaman tagihan yang dilakukan secara ilegal. Salah satu jenis dari telecom fraud adalah SIM Box fraud. Untuk mengetahui adanya SIM Box Fraud, dapat dilakukan dengan cara melakukan analisis terhadap data nomor telepon milik salah satu provider. Metode yang digunakan adalah data mining dengan menggunakan algoritma Decision Tree – CART. Tahapan dalam melakukan deteksi dan prediksi dalam penelitian ini adalah preprocessing data, labelling, klasifikasi, dan evaluasi. Model yang dihasilkan diuji dan dievaluasi dengan melihat nilai akurasi, presisi, recall, dan f1-measure. Pada penelitian ini didapatkan akurasi tertinggi algoritma Decision Tree – CART. sebesar 95,6%. Kata kunci: Nomor telepon, SIM Box Fraud, Decision Tree, Data Mining Abstract In the current era, the rapid development of technology makes emerging technologies emerge. One of them is technological sophistication in the field of telecommunications. Telecommunications fraud is one of the acts or activities that use telecommunications carried out illegally and intentionally in various forms of fraud, debate, or embezzlement by certain people or organizations intended to obtain these services and redeem payment services or payments made illegally. One type of telecommunications fraud is a SIM Box fraud. To find out about the SIM Box Fraud, it can be done by analyzing the telephone number data of one of the providers. The method used is data mining using the Decision Tree - CART algorithm. The stages in making detection and prediction in this study are data preprocessing, labeling, classification, and evaluation. The resulting model is tested and evaluated by looking at the value of accuracy, precision, recall, and f1-measure. In this study, the highest accuracy experiment Decision Tree - CART was obtained. by 95.6%. Keyword: Customer Loyaty, Phone Number, SIM Box, Fraud, Decision Tree, Data Mining

Downloads

Published

2020-08-01

Issue

Section

Program Studi S1 Sistem Informasi