Perancangan Tata Kelola Dan Manajemen Teknologi Informasi Menggunakan Kerangka Kerja Cobit 5 Pada Pt. Angkasa Pura Ii (persero) Cabang Bandara Internasional Husein Sastranegara
Abstract
Abstrak Pada peraturan Menteri BUMN Nomor: PER-02/MBU/02/2018 bahwa Teknologi Informasi (TI) di Kementerian BUMN perlu dikelola lebih baik dan dimanfaatkan secara efektif dan efisien. Agar pengelolaan dan pemanfaatan TI dapat berjalan dengan sangat baik, terkoordinasi, dan mencapai Good Information Technology Governance (GIG), perlu adanya ketentuan yang mengatur mengenai Tata Kelola Teknologi Informasi. Saat ini tata kelola teknologi informasi yang baik (Good Governance) belum dikelola secara maksimal sehingga tata kelola teknologi informasi dan tingkat layanan TI saat ini belum berjalan sesuai harapan (Rini Soemarno, 2019). Hal ini berdampak pada nilai investasi TI dan tingkat layanan TI yang kurang optimal. Tata kelola TI yang baik dapat dicapai dengan menggunakan standar pengelolaan TI yang telah dikembangkan oleh IT Framework berstandar Internasional salah satunya adalah COBIT. Kerangka kerja COBIT 5 memberikan solusi dalam menerapkan model Tata Kelola TI. Penelitian ini fokus pada domain EDM (Evaluate, Direct And Monitor) dan MEA (Monitor, Evaluate and Assess). Tingkat kemampuan Tata Kelola TI di BUMN saat ini belum sesuai harapan dan harus lebih dikembangkan secara maksimal seperti yang tercantum pada peraturan Menteri BUMN “bahwa Teknologi Informasi di Kementerian BUMN perlu dikelola dan dimanfaatkan secara efektif dan efisien†agar tercapainya Good Information Technology Governance. Tingkat Kemampuan yang diharapkan atau peran Tata Kelola TI pada perusahaan BUMN yaitu berjalan dengan baik, terkoordinasi dan mencapai Good Information Technology Governance (Permen BUMN, 2018). Kata kunci: Tata Kelola dan Teknologi Informasi, COBIT 5, Good Information Technology Governance. Abstract Based on the regulation of the Minister of State Owned Enterprise Number: PER-02 / MBU / 02/2018 that Information Technology (IT) in the Ministry of SOE needs to be more managed and used effectively and efficiently. In order for IT management and utilization to run well, coordinate, and achieve good Information Technology Governance (GIG), there needs to be provisions governing Information Technology Governance. At present good information technology governance (Good Governance) has not been managed to the maximum extent possible information technology governance and the current level of IT services has not gone as expected (Rini Soemarno, 2019). This has an impact on the value of IT investment and the level of IT services that are less than optimal. IT governance can be completed by using IT management standards developed by the international standard IT Framework, one of which is COBIT. The COBIT 5 framework provides solutions for implementing the IT governance model. This research focuses on the EDM (Evaluate, Direct And Monitor) and MEA (Monitor, Evaluate and Assess) domains. The current level of capability of IT Governance in SOEs is not in line with expectations and must be further improved in accordance with the SOE Minister‘s regulation „Information Technology in the Ministry of SOEs needs to be more and more efficient“ in order to achieve Good Information Technology Governance. Expected level or role of IT Governance in state-owned companies that is running well, coordinated and achieving Good Information Technology Governance (Permen BUMN, 2018). Keywords: Information Technology Governance and Management, COBIT 5, Good Information Technology Governance.Downloads
Published
2020-08-01
Issue
Section
Program Studi S1 Sistem Informasi