Sistem Pintar Berbasis Internet of Things (IoT) Untuk Kolam Ikan Koi
Abstract
Melihat ikan koi berenang pada sebuah kolam dapat membantu menurunkan tekanan darah & denyut jantung, serta dapat berfungsi sebagai stress relief & dapat meningkatkan kadar oksitosin pada tubuh manusia. Pada penelitian kali ini, hal yang diamati adalah kualitas air kolam ikan koi, kualitas air kolam sangat berpengaruh pada kualitas ikan. Ikan koi juga merupakan ikan yang sangat sensitif terhadap kualitas air, oleh karena itu kualitas air sangat berperan penting pada ekosistem ikan koi. Penelitian kali ini menggunakan dua parameter pengujian (suhu & pH) untuk mengamati kualitas air kolam ikan, parameter suhu ideal berada pada rentang 20-26°C, sedangkan untuk pH ideal berada pada rentang 6,6 – 7,5. Sistem pintar mampu mengembalikan suhu air kolam dengan menggunakan water heater apabila suhu air berada dibawah rentang ideal. Tingkat akurasi yang didapatkan pada sensor suhu 0.1°C dengan waktu respon sensor selama 750 ms. Sedangkan untuk pH mendapatkan nilai akurasi hingga 0.09 dengan waktu respon sensor selama 750 ms. Untuk nilai rata-rata delay end to end sendiri didapatkan hasil sebesar 867 ms & throughput sebesar 1778 bps.
Kata kunci : Water Quality, Stress Relief, Koi Fish Pond, Android, Suhu Air, pH Air, Firebase.