Perancangan Sistem Manajemen Pengukuran Kinerja Menggunakan Metode Balanced Scorecard (studi Kasus Pada Pt Inti Goc)

Authors

  • Reyhan Muhammad Ihza Telkom University
  • Budi Sulistyo Telkom University
  • Fida Nirmala Nugraha Telkom University

Abstract

Abstrak PT Inti Global Optical Communication (PT INTI GOC) merupakan Joint Venture Company (JVC) yang bergerak dibidang manufaktur yang memproduksi kabel telekomunikasi yang berbasis serat optik. Selama ini, PT INTI GOC masih belum memiliki teknik pengukuran kinerja organisasi secara menyeluruh dan melakukan pengukuran kinerja hanya melalui aspek finansial dan individu pekerja saja, sehingga banyak aspek yang tidak diketahui oleh pihak perusahaan yang berakibat tidak tercapainya target penjualan sesuai dari yang telah di ditetapkan dalam Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan. Oleh karena itu, perusahaan tentunya membutuhkan informasi mengenai kinerja perusahaan yang menyeluruh (komprehensif) demi memperbaiki kinerja serta untuk mencapai tujuan perusahaan pada masa yang akan datang. Berdasarkan situasi ini, dilakukan penelitian untuk mengukur sistem manajemen kinerja perusahaan menggunakan metode Balanced Scorecard, dimana metode Balanced Scorecard memliki keunggulan dalam penilian kinerja yang lebih komprehensif dan mampu menjangkau empat perspektif berbeda. Berdasarkan hasil analisis yang telah dilakukan, didapatkan sebanyak 11 rumusan Key Performance Indicator dari empat perspektif pada Balanced Scorecard. Berdasarkan hasil proses pembobotan, didapatkan bobot sebesar 40% untuk perspektif customer, 29% untuk perspektif financial, 19% untuk perspektif learning and growth dan 12% untuk perspektif internal business process. Kata kunci: Pengukuran Kinerja, Balanced Scorecard, Key Performance Indicator (KPI), Analytical Hierarchy Process (AHP) Abstract PT Inti Global Optical Communication (PT INTI GOC) is a Joint Venture Company (JVC) engaged in manufacturing that produces fiber optic-based telecommunications cables. So far, PT INTI GOC has not yet had a comprehensive organization performance measurement technique and measured its performance only through the financial aspects and individual workers, so that many aspects are not known by the company which resulted in not achieving sales targets according to the Company’s Budget Plan. Therefore, the company certainly need information about their overall performance in order to improve performance and to achieve company goals in the future. Based on this situation, a study was conducted to measure the company's performance management system using the Balanced Scorecard method, where the Balanced Scorecard method possesses advantages in a more comprehensive performance evaluation and is able to reach four different perspectives. Based on the results of the analysis conducted, as many as 11 Key Permormance Indicator formulations were obtained from four perspectives on the Balanced Scorecard. Based on the results of the weighting process, obtained a weight of 40% for the customer perspective, 29% for the financial perspective, 19% for the learning and growth perspective and 12% for the internal business process perspective. Keywords: Performance Measurement, Balanced Scorecard, Key Performance Indicator (KPI), Analytical Hierarchy Process (AHP)

Downloads

Published

2020-12-01

Issue

Section

Program Studi S1 Teknik Industri