Desain Sistem Mekatronika Pendistribusian Gelas Pada Smart Coffe Maker Menggunakan Metode Finite State Machine

Authors

  • Dedek Dermawan Telkom University
  • Porman Pangaribuan Telkom University
  • Agung Surya Wibowo Telkom University

Abstract

Abstrak Beberapa masalah bagi pengguna mesin kopi dalam meracik kopi adalah takaran yang tidak sesuai dan proses waktu yang bersifat acak serta mesin yang digunakan pada umumnya masih bersifat manual dalam peracikan maupun penyajiannya. Mesin kopi otomatis diciptakan untuk mempermudah pekerjaan seseorang dalam meracik kopi. Dengan adanya mesin kopi otomatis dapat meminimalisir waktu proses peracikan kopi dan menghilangkan subjektifitas rasa pada kopi karena takaran bahan-bahannya yang telah diatur sesuai standar yang telah ditentukan. mesin kopi otomatis juga dapat menekan biaya operasional kafe dan dapat dikembangkan secara mandiri. dalam pengembangannya dibutuhkan sistem fungsi alih yang dapat meniru peracikan kopi yang umumnya dilakukan secara handmade. Untuk memenuhi tujuan tersebut maka rancang bangun sistem pada penelitian ini menerapkan metode finite state machine(FSM). metode ini dipilih karena karakteristiknya yang sederhana sehingga mudah untuk diimplementasikan. Penerapan metode tersebut juga mempermudah ketika ingin mengurangi atau menambahkan varian kopi pada mesin. Pada penelitian ini aliran distribusi gelas pada fase penyimpanan dan peracikan dikendalikan oleh tiap state dari program yang meniru langkah peracikan kopi secara handmade. Sistem aktuator yang digunakan berupa kombinasi konveyor dan robot lengan untuk mengendalikan posisi gelas disaat fase peracikan. Sistem distribusi gelas menggunakan sistem umpan balik untuk menjamin bahwa posisi gelas tetap presisi didalam prosesnya. Sistem yang dibangun memiliki tingkat keberhasilan peracikan kopi 98.62%, nilai ini dipengaruhi oleh akurasi sensor yang berfungsi membaca posisi gelas dan aktuator yang berfungsi sebagai penggerak kedudukan gelas. Sistem distribusi yang telah dirancang memiliki kecepatan waktu peracikan rata-rata ±32 detik per gelas. . Kata kunci: Mesin kopi, posisi, distribusi, gelas, finite state machine. Abstract The various problems for user of coffe machine are the dosage is not appropriate and the mean process time is random and the machines operational are generally still needs operators hand. Automatic coffee machines were created to make it easier for someone to mix the coffee. With these machine, it can minimize the time of the coffee mixing process and eliminate the subjectivity of the taste in coffee because the dosage of the ingredients has been set according to predetermined standards. Automatic coffee machines can also reduce cafe operating costs and can be developed independently. In its development, a transfer function system is needed that can imitate coffee compounding which is generally done by handmade. To meet these objectives, the system applied the finite state machine (FSM) method. This method was chosen because of its simple and easy to implement. The application of this method also makes it easier when you want to take or add coffee variants to the machine. the cup distribution flow in the storage and compounding phases is controlled by State conditional that ISSN : 2355-9365 e-Proceeding of Engineering : Vol.8, No.2 April 2021 | Page 949imitate the handmade coffee compounding steps. The actuators use combination of series of conveyor and a robotic arm to control the position of the cup during the compounding phase. The cup distribution system uses a feedback system to ensure that the position of the cupremains precise in the process. The system which already built has a success rate of 98.62% in coffee compounding process, this influenced by the accuracy of the sensor which read the position of the cup and the actuator which drive the position of the cup. The distribution system that has been designed has an average compounding time speed of ± 32 seconds per cup. Keyword: Coffee machine, position, distribution,coffee cup, finite state machine, modularity

Downloads

Published

2021-04-01

Issue

Section

Program Studi S1 Teknik Elektro