Perancangan Perbaikan Komunikasi Pemasaran Tabarak On Pay Menggunakan Metode Benchmarking Dan Analytical Hierarchy Process

Authors

  • Alwiyyah Alwiyyah Telkom University
  • Sari Wulandari Telkom University
  • Boby Hera Sagita Telkom University

Abstract

Tabarak On Pay merupakan sebuah startup yang bergerak pada bidang bisnis pembayaran online. Tabarak On Pay sudah menerapkan program komunikasi pemasaran namun kesadaran masyarakat terhadap Tabarak On Pay masih sangat rendah, fenomena ini dapat dijelaskan melalui jumlah unduhan aplikasi seluler yang dimiliki Tabarak On Pay paling rendah dibandingkan kompetitornya. selain itu masih terjadi fluktuatif yang signifikan terhadap jumlah anggota yang dimiliki Tabarak On Pay pada Oktober 2019 hingga Oktobar 2020. Melalui metode benchmarking penulis dapat mengetahui program komunikasi yang diterapkan pesaing Tabarak On Pay yang nantinya akan dijadikan sebagai acuan perancangan program komunikasi pemasaran untuk Tabarak On Pay dan Analytical Hierarchy Process penulis akan mengatahui pesaing yang terpilih sebagai partner benchmarking. Tugas akhir ini diharapkan akan memberikan perancangan program komunikasi pemasaran Tabarak On Pay yang akan meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap Tabarak On Pay dan meningkatkan penjualan produk Tabarak On Pay. Kata kunci: Tabarak On Pay, Benchmarking, Analytical Hierarchy Porcess, Komunukasi Pemasaran

Downloads

Published

2021-08-01

Issue

Section

Program Studi S1 Teknik Industri