Perancangan Dan Realisasi Antena Horn Piramida Ultra Wide Band (uwb) Untuk Soil Water Content (swc) Dengan Polaradiasi Unidirectional

Authors

  • Reygi Aprizatama Telkom University
  • Dharu Arseno Telkom University
  • Harfan Hian Ryanu Telkom University

Abstract

Tanah merupakan media utama dalam sektor pertanian di Indonesia, tanah yang subur tentu akan menunjang hasil pertanian yang maksimal. Kandungan air dalam tanah atau Soil Water Content (SWC) merupakan banyaknya kadar air yang terdapat di dalam tanah. Kandungan air dalam tanah yang sulit diukur menjadi salah satu faktor kurang optimalnya bercocoktanam. Oleh sebab itu dibutuhkan metode yang efisien serta efektif. Salah satunya dengan penggunaan Ground Penetrating Radar (GPR), GPR bekerja diatas permukaan tanah tanpa harus merusak elemen yang akan dideteksi. GPR memanfaatkan pantulan gelombang elektromagnetik yang berjalan pada frekuensi 10 MHz – 1 GHz yang dapat menembus suatu permukaan. Demi menunjang pengoprasian GPR dibutuhkan antena dengan spesifikasi memumpuni. Tugas Akhir ini membuat antena horn piramida berbahan dasar kuningan dengan tebal 0,8 mm. Pada bagian monopole juga menggunakan batang kuningan berdiameter 16 mm, tinggi 35 mm dan berada pada 40 mm dari ujung waveguide. Hasil pengukuran memperoleh bandwidth sebesar 775 MHz, Return Loss -16,892 dB, VSWR 1,331, gain sebesar 14,47 dBi dengan memiliki pola radiasi unidirectional, serta polarisasi elips. Hasil tersebut telah memenuhi spesifikasi UWB. Kata Kunci : Soil Water Content (SWC), Ground Penetrating Radar (GPR), antena horn piramida

Downloads

Published

2021-10-01

Issue

Section

Program Studi S1 Teknik Telekomunikasi