Analisis Filter Harmonisa Pasif Untuk Mengurangi Harmonisa Pada Penyearah Terkendali Satu Fasa

Authors

  • Elvinda Januarti Rahayu Telkom University
  • Ekki Kurniawan Telkom University
  • Budi Setiadi Telkom University

Abstract

Catuan listrik yang diberikan PLN kepada konsumennya adalah 220 VAC. Untuk konsumen yang memiliki beban yang memerlukan catu daya arus listrik searah, maka mereka memerlukan penyearah untuk mengubah arus listrik bolak-balik menjadi arus listrik searah. Selain diperlukan penyearah, diperlukan juga trafo step-down untuk menurunkan tegangan listrik sesuai dengan kebutuhan. Selain beban, penyearah dan trafo itu sendiri juga menghasilkan frekuensi harmonisa yang menimbulkan distorsi pada sistem. Untuk mengurangi frekuensi harmonisa pada rangkaian listrik, maka dipasanglah filter yang terdiri dari komponen tahanan, induktor, dan kapasitor. Pada Tugas Akhir ini telah dirancang dan dianalisis tentang filter harmonisa pasif yang berfungsi mengurangi harmonisa yang ditimbulkan oleh penggunaan penyearah dan beban nonlinier. Perbandingan pengujian untuk mendapatkan hasil dilakukan pada performansi sistem sebelum dan sesudah filter dipasang. Berdasarkan hasil simulasi, pemasangan filter harmonisa berhasil mereduksi THDi sampai dengan 27,09-0,11% untuk frekuensi harmonisa 150 Hz (harmonisa orde 3) sesuai dengan standar IEEE 519-1992, meskipun pada sudut penyalaan (firing angle) 90 filter harmonisa belum mampu mereduksi THDi sampai di bawah 20% . Pemasangan filter harmonisa pasif dapat mengurangi harmonisa sehingga didapatkan daya yang maksimal dan efektif karena dengan kecilnya harmonisa berarti faktor daya sistem tersebut semakin bagus dan semakin baik pula performansinya.

Kata Kunci : Penyearah, Harmonisa, Filter Harmonisa Pasif, THD

Downloads

Published

2015-12-01

Issue

Section

Program Studi S1 Teknik Elektro