Monitoring Dan Pengukuran Suhu Tubuh Manusia Untuk Membuka Pintu Secara Otomatis Berbasis Internet Of Things

Authors

  • Edo Rega Prastya Telkom University
  • Achmad Ali Muayyadi Telkom University
  • Basuki Rahma Telkom University

Abstract

Abstrak Saat ini pengukuran suhu tubuh menjadi sebuah acuan untuk mengukur kondisi kesehatan manusia. Hal ini diakibatkan karena terjadinya pandemi covid-19 yang saat ini menjadi pembatas dalam manusia melaksanakan kegiatan sehari-hari. Pada perancangan penelitian kali ini penulis akan merancang alat monitoring dan pengukuran suhu tubuh manusia untuk membuka pintu otomatis. Diharapkan alat ini dengan menggunakan konsep Internet of Things mampu membantu dalam melaksanakan monitoring temperatur secara realtime. Hasil dari pengujian akurasi sensor suhu GY-906 yang dilakukan 3 macam pengujian terdapat nilai rata-rata selisih. Pada jarak objek 3 cm didapat rata-rata selisih sebesar 3.15%, pada jarak objek 5 cm didapatkan sebesar 5.1%, pada jarak objek 7 cm didapatkan sebesar 7.71% ketika dibandingkan dengan termometer yang sudah banyak terjual di pasaran. Hasil pengujian delay mendapatkan nilai rata-rata sebesar 260 ms dari 20 kali pengujian dan nilai ini menurut ITU-T G.1010 sebagai penilaian standarisasi parameter nilai delay sudah dalam kategori bagus. Pada pengujian throughput mendapatkan nilai rata-rata throughput sebesar 284 bytes/s. Kata kunci : Monitoring, Suhu tubuh, Blynk, Solenoid door lock, Internet of Things. Abstract Currently the measurement of body temperature is a reference for measuring human health conditions. This is due to the Covid-19 pandemic which is currently a barrier in humans carrying out daily activities. In the design of this research the author will design a monitoring tool and measurement of human body temperature. It is hoped that this tool using the concept of the Internet of Things will be able to assist in carrying out temperature monitoring in real time The results of testing the accuracy of the GY-906 temperature sensor which were carried out by 3 kinds of tests contained an average value difference. At an object distance of 3 cm, the average difference is 3.15%, at an object distance of 5 cm, it is 5.1%, at an object distance of 7 cm, it is obtained by 7.71% when compared to thermometers that have been sold in the market. The results of the delay test get an average value of 260 ms from 20 tests and this value according to ITU-T G.1010 as an assessment of the standardization of parameters the delay value is in the good category. In the throughput test, average throughput value is 284 bytes/s. Keywords : Monitoring, Suhu tubuh, Blynk, Solenoid door lock, Internet of Things

Downloads

Published

2021-12-01

Issue

Section

Program Studi S1 Teknik Telekomunikasi