Teleoperasi Pada Autonomous Surface Vessel Dengan Bantuan Data Seluler
Abstract
Abstrak—Sistem IoT merupakan salah satu teknologi komunikasi dengan bantuan jaringan internet sebagai media perantara untuk mengendalikan robot atau mesin dari jarak jauh. Pada penelitian ini sistem IoT akan disematkan pada Autonomous Surface Vessel (ASV). ASV merupakan prototype kapal yang dapat bergerak otomatis menuju titik tujuan yang diperintahkan. ASV ini diharapkan dapat dimonitoring dan dikendalikan dari jarak 50-70m. Penelitian ini ASV menggunakan metode teleoperasi. Metode ini menggunakan sistem IoT dengan platform Antares, protokol MQTT dan protokol HTTP. Dalam menghubungkan ASV dengan pengguna, peneliti menggunakan nodemcu ESP 8266 dan Smartphone sebagai penyedia jaringan seluler. Protokol MQTT sebagai jalur komunikasi teleoperasi sedangkan protokol HTTP sebagai komunikasi monitoring. Data monitoring akan ditampilkan dalam Graphical User Interface (GUI). Hasil dari penelitian ini adalah ASV dapat dikendalikan dari Hasil dari penelitian ini adalah ASV dapat dikendalikan dari jarak 50m didapatkan rata-rata waktu pengiriman data 5 detik. ASV dapat dimonitoring dari jarak 50m dengan rata-rata waktu pengiriman data 2 menit 53 detik.Tingkat akurasi modul kompas 99,4% dan modul GPS memiliki tingkat akurasi 99%. Hasil ini didapatkan dengan melakukan pengujian sensor dan simulasi ASV.Kata kunci— teleoperasi,MQTT,HTTP,jaringan 4G & qt
Downloads
Published
2022-11-14
Issue
Section
Program Studi S1 Teknik Elektro