Desain Dan Realisasi Antena Mikrostrip Biquad Ganda Dengan Penambahan Reflektor Untuk Aplikasi Wifi
Abstract
Abstrak—Saat ini teknologi komunikasi yang digunakan untuk jaringan lokal pada umumnya adalah Wireless Fidelity (WiFi). Antena adalah elemen penting yang ada pada setiap sistem telekomunikasi tanpa kabel (nirkabel/wireless), tidak ada sistem telekomunikasi wireless yang tidak memiliki antena. Pemilihan antena yang tepat, perancangan yang baik dan pemasangan yang benar akan menjamin kinerja (performa) sistem telekomunikasi tersebut. Antena beroprasi pada frekuensi kerja yang diinginkan. Berdasarkan kebutuhan tersebut, maka dilakukan perancangan antena mikrostrip biquad ganda dengan reflektor untuk aplikasi WiFi 2.4 GHz pada tugas akhir ini. Perancangan Tugas Akhir ini menggunakan antena mikrostrip yang di bentuk berhadapan dengan dual layer, yang kemudian di simulasikan menggunakan perangkat lunak untuk mengetahui kinerja perancangan awal dari antena. Perancangan antena dilakukan pada perangkat lunak. Pada simulasi perangkat lunak didapatkan hasil pada frekuensi 2.4 GHz didapatkan return loss bernilai -24.613 dB dan VSWR bernilai 1.124. Pada hasil fabrikasi dari antena terjadi pergeseran frekuensi menjadi 2.278 GHz. Nilai return loss yang didapatkan adalah -2.316 dB pada frekuensi 2.4 GHz dengan VSWR bernilai 7.547. Pada frekuensi 2.278 GHz nilai return loss yang didapatkan adalah -11.576 dB dengan VSWR bernilai 1.719. Hal ini terjadi dikarenakan keterbatasan pada fabrikasi maupun pengukuran dari antena yang telah di fabrikasi.Kata kunci — Return Loss, VSWR, gain, pola radiasi, polarisasi
Downloads
Published
2023-01-09
Issue
Section
Program Studi S1 Teknik Telekomunikasi