Perancangan Dan Realisasi Antena Monopole Planar Ultra Wide-Band Untuk Komunikasi Seluler

Authors

  • Adiesta Indriyani Telkom University
  • Levy Olivia Nur Telkom University
  • Edwar Edwar Telkom University

Abstract

Abstrak—Teknologi pengembangan seluler berkembang pesat hingga saat ini dan sudah mencapai penerapan pada era jaringan 5G. Penulis mengangkat judul ini agar dapat diperuntukan pada daerah yang sulit akan sinyal agar dapat melakukan percakapan (komunikasi jarak jauh) dengan menggunakan handphone. Frekuensi yang dipakai pada penelitian ini adalah 800 MHz sampai 3.5 GHz. Teknik yang digunakan dalam perancangan antena pada Tugas Akhir ini yaitu menambahkan Slot di mana teknik ini diharapkan dapat memperbesar nilai return loss dan VSWR serta menggunakan metode Defected Ground Structure (DGS), untuk dapat memperbesar nilai gain dan bandwidth yang baik sehingga semua frekuensi seluler dapat tercakup. Bahan yang digunakan sebagai substrat yaitu FR-4 dengan ketebalan 1.6mm dengan catuan Mikrostrip feedline, yang dapat digunakan antena Ultra Wide-Band di mana antena tersebut dapat digunakan untuk menggantikan antena multi-pita sempit, yang secara efektif mengurangi jumlah antena. Hasil perancangan yang dilakukan dalam penelitian Tugas Akhir ini adalah antena monopole planar menggunakan patch circular dengan hasil performa antena yaitu nilai return loss sebesar 20.560 dB, bandwidth sebesar 570 MHz, VSWR 1.2, gain 3.383 dengan pola radiasi bidirectional. Sedangkan saat pengukuran mendapatkan nilai return loss -15.493 dengan lebar bandwidth 522 MHz, VSWR 1.40 dan memperoleh nilai gain sebesar 3.147dB dengan pola radiasi bidirectional. Kata Kunci— ultra wide-band (UWB), seluler, sloted patch, DGS

Downloads

Published

2023-01-09

Issue

Section

Program Studi S1 Teknik Telekomunikasi