Fabrikasi Dan Karakterisasi Mortar Semen Yang Dilapisi Lapisan Tio2 Bersifat SelfCleaning

Authors

  • Irvan Taufiq Widiansyah Telkom University
  • Mamat Rokhmat Telkom University
  • Edy Wibowo Telkom University

Abstract

Perkembangan industri menyebabkan jumlah polutan meningkat dan berdampak buruk bagi
lingkungan terutama pada bangunan-bangunan di sekitar. Oleh karena itu dibutuhkan membuat mortar
semen yang anti kotoran atau yang bersifat selfcleaning untuk melindungi mortar dari debu, kotoran,
dan serapan air yang dapat merusak. Salah satu upaya
tersebut ialah dengan memanfaatkan efek fotokatalis smart material berbasis titanium dioksida (TiO2).
Tujuan penelitian ini adalah mengetahui karakteristik lapisan TiO2 terhadap pengaruh kondisi lingkungan,
pengaruh pada sudut kontak yang terbentuk pada selfcleaning, pengaruh fotokatalis pada self-cleaning,
serta mengetahui pengaruh komposisi TiO2 yang ideal.
Komposisi lapisan TiO2 dibuat bervariasi, yaitu 2
gram, 4 gram, dan 6 gram, dan variasi tambahan
dengan mencampurkan 1 gram PEG 4000 dari setiap
komposisi TiO2 tersebut. Dan komposisi TiO2
dicampurkan langsung pada mortar semen, yaitu 50
gram, 100 gram, dan 150 gram. Pengujian selfcleaning menggunakan jenis pengotor Methylene Blue.
Hasil terbaik kondisi permukaan mortar semen akibat
proses fotokatalis bersifat self-cleaning didapatkan
pada sampel dengan lapisan TiO2 komposisi 6 gram
pada penjemuran di bawah matahari dengan
persentase rata-rata tingkat kepekatan warna zat
pengotor sebesar 35,12%. Sedangkan hasil pengujian
sudut kontak pada permukaan mortar semen bersifat
hidrofilik, dengan sudut kontak 19,5º pada mortar
semen yang dicampurkan langsung TiO2 dengan
komposisi 150 gram.

Kata Kunci - Fotokatalis, self-cleaning, mortar semen, sudut kontak, TiO2.

References

D. Y. Akbar,

Kemampuan Self Cleaning Pada Kaca Dengan

Dispersant Polietilen Glikol (PEG) 4000,= 2015.

A. P. Sihombing, Y. Afrizal, and A. Gunawan,

Kuat Tekan Mortar,= Inersia, J. Tek. Sipil, vol. 10, no.

, pp. 31-38, 2019, doi: 10.33369/ijts.10.1.31-38.

H. Sanusi, S. H. S., and D. T. Susetianingtias,

Menggunakan Ruang Warna Rgb Dan Hsv,= J. Ilm.

Inform. Komput., vol. 24, no. 3, pp. 180-190, 2019, doi:

35760/ik.2019.v24i3.2323.

Published

2024-04-30

Issue

Section

Program Studi S1 Teknik Fisika