Perancangan Backend pada Sistem Otomasi Konfigurasi dan Monitoring Perangkat Jaringan Multivendor pada Arsitektur Microservice
Abstract
Dalam dunia jaringan, kompleksitas integrasi perangkat dari vendor yang berbeda menjadi tantangan tersendiri bagi perusahaan atau penyedia layanan internet (ISP). Keberagaman vendor perangkat jaringan ini disebabkan oleh keunggulan yang dimiliki oleh masing-masing vendor dalam sektor tertentu. Namun, integrasi perangkat dari vendor yang berbeda dapat menimbulkan masalah dalam menerapkan otomasi jaringan, terutama dalam hal integrasi SNMP (Simple Network Management Protocol) ke dalam program otomasi jaringan multi vendor. Dalam penelitian sebelumnya, Python telah berhasil diimplementasikan sebagai bahasa pemrograman yang efektif untuk otomasi jaringan, dengan dukungan dari beberapa library seperti Paramiko dan Netmiko untuk konfigurasi perangkat jaringan multivendor melalui protokol SSH (Secure Shell). Protokol SSH terbukti efektif dalam menyederhanakan proses konfigurasi dan konfigurasi perangkat jaringan secara massal. Oleh karena itu, dalam penelitian ini, penulis menggunakan protokol SSH sebagai dasar dalam pengembangan sistem otomasi konfigurasi dan monitoring Perangkat Jaringan Multivendor. Selain itu, protokol SNMP juga digunakan sebagai alat bantu untuk menciptakan tool otomasi yang lebih canggih. Dari hasil penelitian ini didapatkan bahwa untuk melakukan konfigurasi perangkat dari vendor yang berbeda-beda dalam satu waktu hanya membutuhkan waktu yang singkat. Pada fitur configure didapatkan rata-rata waktu 7,085 detik dan pada fitur verify config didapatkan rata-rata waktu 8,68 detik.
Kata Kunci : Konfigurasi Automation, Monitoring Automation, Multivendor Networking, Network Automation.
References
T. Muhammad and M. Tahir Munir, "Network Automation," European Journal of Technology, vol. 7, no. 3, 2023.
E. d. Costa and S. Mesquita, "Computer Network Management and Monitoring System with SNMP and QoS," Timor-Leste Journal of Engineering and Science, vol. 3, no. 1, 2022.
B. Choi, Introduction to Python Network Automation, Sydney: Apress, 2021.
S. Nugroho and B. Pujiarto, "Network Automation pada Beberapa Perangkat Router," Jurnal Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer (JTIIK), vol. 9, no. 1, 2022.
M. Mashudi, "Network Autonation Menggunakan Bahasa Pemograman Python," Jurnal Teknik industri, Sistem informasi dan Teknik informatika, vol. 1, no. 2, 2022.
G. Milios, "Network Automation," School of Science & Technology, Master of Science (MSc) in Cybersecurity, vol. SID: 3307190015, 2021.
N. Bakshi, P. Kumar, A. Rastogi and D. Surya, "Spring Framework vs Django Framework: A Comparative Study," International Research Journal of Engineering and Technology (IRJET) , vol. 7, no. 6, 2020.
Y. C. E. Paksi and I. R. Widiasari, "Website Network Automation Design and Implementation in RT RW NET Senden Dusun Magelang with Django Framework," Jurnal Teknik Informatika (JUTIF), vol. 3, no. 5, 2022.
M. Oksa, "Web API Development and Intregation for Microservice Functioality in Web," UNIVERSITY OF JYVÄSKYLÄ, vol. 7, 2016.
P. Bourhis, J. L. Reutter and D. Vrgoč, "JSON: Data model and query languages," Information Systems, 2019.



