Rancang Bangun Dan Implementasi Prototipe Pendeteksi Dan Pemadam Api Menggunakan Image Processing Pada Quadcopter

Authors

  • Sepfrans Josua Hutasoit Telkom University
  • Erwin Susanto Telkom University
  • Ramdhan Nugraha Telkom University

Abstract

Unmanned Aerial Vehicle (UAV) merupakan robot penjelajah udara tanpa menggunakan pilot di dalamnya. Salah satu jenis UAV adalah quadcopter. Saat ini, quadcopter telah berkembang dengan sangat pesat. Keunggulan quadcopter dapat terbilang sangat membantu. Pemakaian quadcopter dapat dilakukan di berbagai macam tempat bahkan di tempat-tempat yang sulit sekalipun. Karena keunggulan tersebut, quadcopter banyak digunakan dalam berbagai macam aplikasi. Salah satu jenis aplikasi yang sedang dikembangkan adalah quadcopter pemadam api. Berdasarkan latar belakang tersebut, penulis akan merancang bangun dan mengimplementasi sebuah prototipe yaitu deteksi dan pemadam api menggunakan image processing pada quadcopter. Pada image processing, penulis akan memakai kamera sebagai visual gambar pada quadcopter. Hasil gambar tersebut juga akan dikirim langsung ke ground station. Dari setiap hasil gambar, quadcopter akan menganalisis apakah gambar yang diambil memiliki titik apinya atau tidak. Jika pada visual gambar terdapat titik api, quadcopter akan memadamkannya. Pada image processing, penulis akan memakai metode Color Filtering HSV (Hue, Saturation, Value) sebagai perbandingan warna pada area jangkauan quadcopter. Hasil tugas akhir ini adalah setiap area yang dapat dijangkau oleh quadcopter dapat mendeteksi api jika terdapat titik api maupun kebakaran. Riset ini akan digunakan di tempat yang rentan akan terjadi titik api sehingga api tidak menyebar lebih luas.

Kata kunci : Unmanned Aerial Vehicle, quadcopter, remote control, image processing, Ground Station, Color Filtering, HSV (Hue, Saturation, Value).

Downloads

Published

2016-12-01

Issue

Section

Program Studi S1 Teknik Elektro