Perancangan Periklanan Digital Toko Tjhie.Store Menggunakan Strategi Search Engine Marketing (Sem) Di Platform Marketplace Shopee Indonesia

Authors

  • Felix Sudjiman Telkom University
  • Budi Praptono Telkom University
  • Sinta Aryani Telkom University

Abstract

Abstrak — Pada era digital ini, salah satu perubahan paling
mencolok adalah perilaku berbelanja yang berkembang dari
aktivitas secara langsung menjadi tren berbelanja online yang
mulai mendominasi. Tjhie.Store yang merupakan toko dengan
produk kecantikan bulu mata memasarkan produknya di
platform e-commerce Shopee Indonesia. Penjualan toko
Tjhie.Store mengalami penurunan dari tahun 2022 yang
disebabkan karena pandemi COVID-19 dan kurangnya
pemanfaatan fitur promosi pada platform yang digunakan,
yaitu periklanan digital. Perancangan periklanan digital
dilakukan menggunakan metode Search Engine Marketing
(SEM), yaitu strategi pemasaran yang dilakukan dengan
mengeluarkan biaya untuk memanfaatkan mesin pencari pada
platfrom yang digunakan. Startegi yang digunakan pada
perancangan ini adalah dengan melakukan penelitian kata
kunci iklan dan melakukan penyesuaian kata kunci iklan
dengan uji A/B atau split testing sehingga dapat memberikan
hasil yang efektif. Dari strategi perancangan periklanan digital
tersebut diharapkan dapat meningkatkan penjualan dari toko
Tjhie.Store yang dievaluasi menggunakan metode Return on
Advertising Spend (ROAS) untuk melihat kinerja dari
periklanan digital selama diimplementasikan. Proses
implementasi pada penelitian ini berjalan selama tiga bulan dan
dilihat dari nilai ROAS pada sebagian besar produk yang
diiklankan memiliki nilai lebih besar dari 2 untuk dikatakan
layak. Penghasilan penjualan toko Tjhie.Store meningkat di
kisaran 9% – 48% dibandingkan dengan data penghasilan
penjualan sebelum periklanan digital berjalan. Berdasarkan
hasil tersebut, perancangan periklanan digital menggunakan
metode Search Engine Marketing (SEM) dikatakan layak untuk
dilakukan dalam jangka panjang sehingga dapat meningkatkan
kembali penjualan toko Tjhie.Store.
Kata kunci— Periklanan Digital, SEM, ROAS, Split Testing,
Kata Kunci Iklan

References

[1] A. Ahdiat, .5 E-Commerce dengan Pengunjung Terbanyak di Indonesia (Januari-Desember 2023),= https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2024/01/10/5-e-commerce-dengan-pengunjung-terbanyaksepanjang-2023.

[2] A. M. Yunarko, .Beralih ke e-Commerce, Penjualan Produk Kesehatan dan Kecantikan Meningkat 10 Kali Lipat Pada Kampanye 9.9,= https://jetcommerce.co.id/update/beralih-keecommerce-penjualan-produk-kesehatan-dankecantikan-meningkat-10-kali-lipat-padakampanye-9-9/.

[3] Statista, .Beauty & Personal Care - Indonesia,= https://www.statista.com/outlook/cmo/beautypersonal-care/indonesia.

[4] I. N. Pradita, .STRATEGI PEMASARAN NAVY BEAUTY SALON DALAM MENGHADAPI PERSAINGAN USAHA EYELASH EXTENSION DI SIDOARJO,= STIE Mahardika Surabaya, 2022.

[5] N. D. Y. Sari, L. D. Hartika, and Y. L. Septiarly, .Hubungan Social Comparison dengan Kecenderungan Menggunakan Eyelash Extension Pada Wanita Dewasa Awal di Kota Denpasar,= Jurnal Psikologi MANDALA, vol. 7, no. 1, pp. 47–62, 2023.

[6] P. Kotler, G. Armstrong, and M. O. Opresnik, Principles of Marketing, 17th ed. Harlow: Pearson Education, 2018.

[7] Awang Surya and W. Wilarso, .Pendampingan Dasar-Dasar Strategi Pemasaran dalam Era Digital untuk UMKM Kecamatan Cileungsi,= Wikrama Parahita : Jurnal Pengabdian Masyarakat, vol. 6, no. 1, pp. 23–28, Feb. 2022, doi: 10.30656/jpmwp.v6i1.3524.

[8] B. Manggu and S. Beni, .ANALISIS PENERAPAN SEGMENTASI, TARGETING, POSITIONING (STP) DAN PROMOSI PEMASARAN SEBAGAI SOLUSI MENINGKATKAN PERKEMBANGAN UMKM KOTA BENGKAYANG,= Sebatik, vol. 25, no. 1, pp. 27–34, Jun. 2021, doi: 10.46984/sebatik.v25i1.1146.

[9] Muhammad Yusuf and Nuuridha Matiin, .ANALYSIS OF THE EFFECT OF THE MARKETING MIX ON PURCHASING DECISIONS,= International Journal of Economics and Management Research, vol. 1, no. 3, pp. 177– 182, Jan. 2023, doi: 10.55606/ijemr.v1i3.56.

[10] J. R. K. Wichmann, A. Uppal, A. Sharma, and M. G. Dekimpe, .A global perspective on the marketing mix across time and space,= International Journal of Research in Marketing, vol. 39, no. 2, pp. 502–521, Jun. 2022, doi: 10.1016/j.ijresmar.2021.09.001.

[11] W. Rachbini, TRANSFORMASI MARKETING - Tradisional Ke Digital. CV. AA. Rizky, 2023.

[12] M. Qurhtuby, D. N. Fahira, and E. Agustina, .Digital Marketing Implementation: Implentasi Pemasaran Digital Untuk Meningkatkan Penjualan Industri Di Kelurahan Tangkerang,= vol. 05, no. 02, pp. 63–068, 2021.

[13] F. Sudirjo, T. Purwati, Y. Unggul Budiman, and M. Manuhutu, .Analisis Dampak Strategi Pemasaran Digital dalam Meningkatkan Loyalitas Pelanggan: Perspektif Industri E-commerce=.

[14] N. L. P. Handayani, .E-Commerce Sebagai Penunjang Ekonomi Digital di Jawa Tengah,= Jurnal Ilmiah Manajemen, Bisnis dan Kewirausahaan, vol. 2, no. 1, pp. 9–14, Feb. 2022, doi: 10.55606/jurimbik.v2i1.103.

Published

2025-04-10

Issue

Section

Program Studi S1 Teknik Industri