Perancangan Sistem E-Ticketing Berbasis Web Untuk Supporter Brigata Curva Sud Menggunakan Metode Rapid Application Development
Abstract
Kelompok supporter Brigata Curva Sud (BCS) PSS
Sleman masih menghadapi kendala dalam pengelolaan tiket
pertandingan yang dilakukan secara konvensional, sehingga
menimbulkan antrian panjang dan risiko keamanan. Penelitian
ini bertujuan untuk merancang dan mengimplementasikan sistem
e-ticketing berbasis web guna mendukung efisiensi dan
transparansi dalam pemesanan tiket bagi anggota BCS. Metode
pengembangan sistem yang digunakan adalah Rapid Application
Development (RAD) yang terdiri dari tahap requirement planning,
workshop design, dan implementation. Sistem dirancang
menggunakan framework Laravel dan basis data MySQL serta
divisualisasikan menggunakan UML. Pengujian dilakukan
menggunakan metode Blackbox Testing untuk mengevaluasi
fungsionalitas sistem, serta System Usability Scale (SUS) untuk
menilai kenyamanan penggunaan dari perspektif pengguna.
Hasil pengujian menunjukkan bahwa seluruh fitur sistem
berjalan sesuai dengan kebutuhan dan memperoleh skor SUS
sebesar 88.5 yang termasuk kategori "Excellent". Sistem yang
dikembangkan dinilai layak untuk digunakan dalam proses
pemesanan tiket pertandingan oleh supporter Brigata Curva Sud.
Kata kunci— Brigata Curva Sud, Pengujian Blackbox,
Rapid Application Development, Sistem e-Ticketing, System
Usability Scale



