Perencanaan Desain Sistem dan Web Landing Page Berbasis Fiber Optik untuk Sistem Peringatan Dini Kebakaran Hutan
Abstract
Kebakaran hutan di Indonesia merupakan bencana tahunan yang berdampak besar terhadap lingkungan dan kesehatan masyarakat. Untuk mengatasi hal ini, diperlukan sistem peringatan dini (Early Warning System/EWS) yang mampu mendeteksi potensi kebakaran secara cepat dan akurat. Penelitian ini berfokus pada perencanaan desain sistem dan pengembangan web landing page berbasis fiber optik sebagai bagian integral dari EWS kebakaran hutan.
Sistem dirancang dengan mengintegrasikan sensor suhu, kelembapan, dan asap yang terhubung ke mikrokontroler Arduino Uno, serta transmisi data melalui Ethernet Shield W5100 ke server berbasis Firebase. Web landing page dikembangkan untuk menerima data sensor secara real-time (≤1 detik), menampilkan informasi lingkungan secara visual, dan mendukung pemantauan melalui CCTV berbasis IP. Desain antarmuka web mengutamakan kejelasan informasi, kemudahan navigasi, dan responsivitas terhadap kondisi darurat.
Pengujian dilakukan dengan variasi jarak sensor (30–70 cm) dan kecepatan angin (1,0–2,0 m/s) untuk mengevaluasi akurasi deteksi dan performa sistem. Hasil menunjukkan bahwa sistem mampu mendeteksi perubahan suhu, kelembapan, dan asap secara efektif, dengan waktu respons yang dipengaruhi oleh kondisi lingkungan. Web landing page terbukti mendukung pengiriman data secara cepat dan akurat, serta memberikan notifikasi otomatis saat kondisi bahaya terdeteksi.
Kata Kunci— Desain Sistem, Web Landing Page, Fiber Optik, Early Warning System, Kebakaran Hutan
References
Direktorat Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan - Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, “‘Jangan Biarkan Hutan Kita Terbakar, Lindungi Dengan Tindakan Nyata.’”
“karhutla”.
S. Nadifah, C. Susilo, and M. A. Hamid, “Hubungan Mitigasi Early Warning System (EWS) dengan kesiapsiagaan Relawan dalam Menghadapi Bencana di Desa Supiturang Kabupaten Lumajang,” Health & Medical Sciences, vol. 2, no. 1, p. 8, Nov. 2023, doi: 10.47134/phms.v2i1.70.
R. A. Dalimunthe, R. A. Yusda, R. F. Ramadhan, and
H. Jufri, “Workshop Pengenalan Fiber Optik Untuk Siswa SMK Triyadikayasa Aek Songsongan,” Jurdimas (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat) Royal, vol. 5, no. 1, pp. 79–84, Jan. 2022, doi: 10.33330/jurdimas.v5i1.1440.
A. R. Dwiputra et al., “PERAN FIBER OPTIK DALAM REVOLUSI TEKNOLOGI JARINGAN TELEKOMUNIKASI,” 2025.
F. Nahdi and H. Dhika, “Analisis Dampak Internet of Things (IoT) Pada Perkembangan Teknologi di Masa Yang Akan Datang 33.”
K. Gauri et al., “Electronic copy available at.”
[Online]. Available:
https://ssrn.com/abstract=3920231
D. Lestari, “Rancang Bangun Home Automation Berbasis Ethernet Shield Arduino”, doi: 10.15408/fiziya.vi1.15249.
“dht22 n mq2”.
P. Maulana, U. Darusalam, and N. D. Nathasia, “Road Guides and Special Location Monitoring for Blind People Using Ultrasonic Sensors and Microcontroller-Based GPS Modules,” 2020. [Online]. Available:https://iocscience.org/ejournal/index.php/mantik/index



