Long Range (Lora) Sebagai Alat Komunikasi Nelayan pada Wilayah Tak Terjangkau Sinyal Seluler dan Kondisi Darurat Ketika Berlayar

Authors

  • I Putu Adiaksa Wiguna
  • Muhammad Rifqi Ashari
  • Nasywan Azrial F
  • Rustam Rustam
  • Nur Ibrahim

Abstract

Alat komunikasi memiliki peran penting bagi nelayan saat berlayar, terutama ketika memasuki kawasan blank spot. Kondisi ini menyulitkan nelayan untuk berkomunikasi, termasuk dalam situasi darurat atau kecelakaan di laut. Kurangnya alat komunikasi yang handal juga menghambat proses evakuasi dan koordinasi, sehingga dibutuhkan solusi untuk mengatasi masalah ini. Sebagai solusi, dirancang sistem komunikasi berbasis teknologi Long Range (LoRa) yang memungkinkan pertukaran informasi seperti pesan dan koordinat kapal. Sistem dirancang dalam tiga komponen utama, yaitu perangkat pemancar, perangkat penerima, dan aplikasi mobile. Perangkat pemancar dibawa oleh nelayan saat melaut untuk mengirimkan pesan dan sinyal darurat, sementara perangkat penerima ditempatkan di pesisir  untuk menerima dan merespon informasi tersebut. Komunikasi antar perangkat dilakukan secara point-to-point menggunakan modul LoRa. Aplikasi mobile dikembangkan sebagai user interface yang memungkinkan pengiriman dan penerimaan pesan secara langsung. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem ini dapat beroperasi dengan jarak maksimum 1,2 km di laut, ini menunjukkan bahwa sistem yang dirancang belum cukup efektif untuk diaplikasikan di laut lepas. Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor, yaitu atenuasi dan absorpsi gelombang elektromagnetik oleh air laut, kecepatan pergerakan kapal yang berdampak pada kestabilan komunikasi, serta ketinggian antena yang digunakan selama pengujian. Oleh karena itu diperlukan pengembangan lebih lanjut agar sistem lebih optimal.

Kata kunci— blank spot, Long Range (LoRa), point-to-point, aplikasi mobile, user interface

References

Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia, "Potensi Sumber Daya Kelautan Indonesia", [Online]. Available: https://kkp.go.id. [Accessed: Jul. 2025].

International Labour Organization (ILO), "Safety and Health in the Fishing Industry", Geneva: ILO, 2021.

BPS Kabupaten Klungkung, "Kecamatan Dawan dalam Angka 2024", Badan Pusat Statistik, 2024.

Tribun Bali, “Nelayan Kusamba Hilang Dihantam Ombak”, [Online]. Available: https://bali.tribunnews.com, [Accessed: Apr. 2025].

Kompas.com, “Perahu Tenggelam 4,5 Mil dari Pesisir Kusamba”, 2023.

Kementerian Perhubungan Republik Indonesia, "Peraturan Menteri Perhubungan No. PM 58 Tahun 2021 tentang Jalur Pelayaran", 2021.

OpenSignal, “Indonesia Mobile Network Coverage Map”, 2024. [Online]. Available: https://www.opensignal.com

International Maritime Organization (IMO), "AIS: Automatic Identification System", London: IMO, 2020.

Starlink, "Maritime Internet Access", [Online]. Available: https://www.starlink.com/maritime. [Accessed: Jul. 2025].

Semtech Corporation, "LoRa Modulation Basics", AN1200.22, 2015. [13] M. Centenaro et al., “Long-Range Communications in Unlicensed Bands: The Rising Stars in the IoT and Smart City Scenarios”, *IEEE Wireless Communications*, vol. 23, no. 5, pp. 60–67, Oct. 2016.

A. Augustin, J. Yi, T. Clausen, and W. Townsley, “A Study of LoRa: Long Range & Low Power Networks for the Internet of Things”, *Sensors*, vol. 16, no. 9, pp. 1466, Sep. 2016.

Published

2025-12-22

Issue

Section

Prodi S1 Teknik Telekomunikasi