Perancangan Komunikasi Wireless di Tunnel Whoosh untuk Stasiun Padalarang – Halim

Authors

  • Naufal Shidiq Riyandi
  • Daniendra Putri Nirvananda
  • Farrez Raihan Ramadhany

Abstract

Kereta Cepat Indonesia–China (KCIC) atau Whoosh merupakan proyek kereta cepat pertama di Indonesia dan Asia Tenggara yang menghubungkan Jakarta–Bandung sepanjang 142,3 km dengan teknologi CRH dari Tiongkok, berkecepatan hingga 350 km/jam, sehingga memangkas waktu tempuh menjadi 36–45 menit dari sebelumnya lebih dari 3 jam, sekaligus mendorong konektivitas, pertumbuhan ekonomi koridor, dan transfer teknologi. Pada lintasan Stasiun Padalarang–Halim terdapat 13 terowongan yang menyebabkan gangguan komunikasi wireless dan menurunkan kenyamanan akses internet penumpang. Penelitian ini merancang solusi komunikasi wireless mengacu pada standar 3GPP dan regulasi frekuensi nasional, mengevaluasi tiga opsi (Distributed Antenna System, Leaky Feeder, dan Repeater), serta memilih leaky feeder pada frekuensi 1800 MHz yang disimulasikan menggunakan Atoll dengan parameter RSRP, RSSI, SINR, RSRQ, dan throughput, serta mempertimbangkan biaya (CAPEX, OPEX, revenue, profitability index, payback period). Hasil menunjukkan layanan LTE di terowongan Whoosh dengan leaky feeder menghasilkan RSRP -66,82 dBm, RSSI -37,25 dBm, throughput 54.987,82 Kbps, SINR 24,68 dB, RSRQ -12,58 dB, dengan kelayakan finansial ditunjukkan oleh NPV Rp 2.832.577.026,58 dan proyeksi pendapatan tahunan positif.

 

Kata kunci— Atoll, KCIC, Leaky Feeder, Passenger Internet, tunnel, wireless communication.

References

Telkomsel, “Annual Report Telkomsel,” Jakarta, 2024.

M. A. E.-s. a. M. R. S. Ayman Elnashar, “Coverage and Capacity Planning of 4G Networks,” dalam Design, Deployment and Performance of 4G-LTE Networks: A Practical Approach, First Edition, John Wiley & Sons, Ltd., 2014, pp. 350-444.

P. V. R. F. A. M. W. Kuldeep S. Gill, “CHANNEL IMPAIRMENTS INSIDE A TUNNEL Channel Impairments Inside a Tunnel,” Performance Analysis of High Speed Trains, p. 2, 2017.

S. Nurhaliza, Analis Layanan Kualitas Jaringan 4G di Kota Pekanbaru dengan G-Net Track, vol. 1, 2022.

A. &. D. A. Hikmaturokhman, Distributed Antenna System 4G LTE Planning for Subway Tunnel of Mass Rapid Transit in Jakarta, 2018.

W. e. a. Ali, Seamless mobility under a dedicated distributed antenna system for high-speed rail networks, no. IEEE Transactions on Vehicular Technology 69.12, 2020.

W. a. W. W. Song, “Research on frequency switching algorithm based on distributed antenna system.,” Journal of Physics: Conference Series., vol. 2383, no. IOP Publishing, 2022.

X. F. Hasan Farahneh, “The Leaky Feeder, a Reliable Medium for Vehicle to Infrastructure Communications,” Appl. Syst. Innov, vol. 2, p. 36, 2019.

I. T. Union, Handbook on Telecommunication for Disaster Relief and Mitigation,, Geneva: ITU, 2014.

I. o. E. a. E. Engineers, “IEEE Standard for Local and Metropolitan Area Networks--Part 11: Wireless LAN Medium Access Control (MAC) and Physical Layer (PHY) Specifications,” dalam IEEE Standard 802.11, 2020.

Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia, Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika No. 13 Tahun 2019 tentang Penggunaan Spektrum Frekuensi Radio untuk Kepentingan Telekomunikasi Khusus, 2019.

International Telecommunication Union, “Short Range Narrow-band Digital Radiocommunication Transceivers – PHY and MAC Layer for Communications in Noisy Environments,” dalam ITU-T G.9959, Geneva, 2012.

W. Bhumi., “Pembangunan Kereta Cepat Jakarta-Bandung: Memaknai Konsultasi Publik dan Partisipai Masyarakat Dalam Pengadaan Tanah,,” vol. 2, p. 2, oktober 2022.

PT Kereta Cepat Indonesia-China (KCIC), “Laporan Tahunan Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung,” KCIC, Jakarta, 2022.

R. &. W. T. Saputra, “Analisis Implementasi Sistem Komunikasi Nirkabel pada Infrastruktur Kereta Cepat di Indonesia,” Jurnal Transportasi Indonesia, pp. 123-135.

PT Kereta Cepat Indonesia China, “Laporan Studi Kelayakan KCJB,” KCIC, Jakarta, 2021.

B. P. P. Nasional, Pedoman Evaluasi Proyek KPBU Bidang Transportasi, 2022.

Kementerian Perhubungan RI, Kajian Efisiensi Operasional Transportasi Massal Perkotaan, 2023.

M. D. A. F. K. H. M. &. I. A. Atmadja, “Leaky Feeder as a VoIP Transmission Medium,” West Science Interdisciplinary Studies, vol. 2, p. 10, 2024.

Published

2025-12-24

Issue

Section

Prodi S1 Teknik Telekomunikasi